Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Lantas, apa yang janin rasakan jika ibu batuk? Apakah si kecil di dalam kandungan akan merasa tertekan, terguncang bahkan tersakiti?
Moms, simak dulu penjelasan di bawah ini.
Kondisi Janin saat Ibu Hamil Batuk
Tetapi tenang saja, menurut Made for Mums, kondisi ini tidak akan mempengaruhi janin secara fisik.
Getaran yang dirasakan bayi saat ibu batuk adalah sesuatu yang sangat mereka persiapkan. Jadi tak perlu khawatir bahwa batuk Anda akan menimbulkan rasa sakit pada bayi di dalam kandungan.
Mengutip You Are Mom, janin mungkin saja merasakan getaran ringan dan dia akan merespons dengan melakukan sedikit gerakan. Namun, gerakan ini bukan karena rasa sakit atau ketakutan, ini hanya refleks yang disebabkan oleh lingkungan di dalam rahim.
Kemudian ketika ibu hamil batuk, ruang di sekitar janin akan menyusut sedikit dan kemudian langsung memperluas dengan segera. Ini juga tidak menimbulkan risiko pada si kecil.
ADVERTISEMENT
Namun, jika Anda merasa tidak nyaman saat batuk dan merasa seolah-olah sedang meregangkan otot di sekitar perut, Anda dapat menggunakan tangan untuk menopang perut bagian bawah saat batuk.
Ibu Hamil Batuk, Kapan Perlu ke Dokter?
Walaupun batuk sebenarnya tidak akan membahayakan janin, ada baiknya Anda tidak merasakan gejala lain seperti demam atau hal lain yang lebih serius. Sehingga, Anda harus segera ke dokter jika batuk diiringi gejala berikut:
Gejala-gejala di atas mengidentifikasikan bahwa Anda mengalami infeksi dada. Jika memang ini masalahnya, dokter akan meresepkan antibiotik, karena infeksi dada yang tidak diobati dapat mempengaruhi bayi di dalam kandungan.
ADVERTISEMENT