Bayi Bangun di Siang Hari, Berapa Lama Normalnya?

27 Oktober 2020 10:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi bayi. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bayi. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Wajar bila bayi baru lahir tidur melulu. Waktu tidur bayi memang panjang, bayi baru lahir misalnya, memiliki durasi tidur 14-18 jam dalam sehari. Jadi jangan harap bayi bisa terus bermain dengan Anda ya, Moms.
ADVERTISEMENT
Tidur juga penting sekali untuk pertumbuhan bayi. Dokter Spesialis Anak, dr. Citra Amelinda, Sp.A, M.Kes, IBCLC mengatakan, ketika tidur sel-sel baru akan diproduksi untuk menggantikan sel yang rusak pada saat tidur. Oleh sebab itu,
"Bayi pada umumnya memang mempunyai durasi tidur yang cukup panjang. Kalau bayi baru lahir, dia akan tidur bisa sampai 14 jam sehari dan itu normal. Semakin anak besar, durasinya pun akan semakin berkurang, anak balita saja sampai umur 5 tahun ya, tidurnya secara keseluruhan dalam sehari bisa lebih dari 12 jam," kata dr. Citra dalam Live Instagram pribadinya @/citra_amelinda, beberapa waktu lalu.
Ilustrasi bayi bangun. Foto: Shutter Stock

Lama Bayi Bangun di Siang Hari

Tapi beberapa ibu mungkin merasa khawatir bila bayinya tidur terus. Kapan si kecil menyusu atau diberi stimulasi? Tidak usah cemas, Moms, dr.Citra mengatakan, bayi baru lahir hanya tahan bangun pada siang hari sekitar 30 menit hingga 1 jam saja.
ADVERTISEMENT
"Untuk bayi baru lahir, dia hanya tahan bangun pada siang hari sekitar 30 menit hingga 1 jam saja. Ini berlangsung sampai usia bayi menginjak 6 minggu. Jadi saat dia bangun itu, manfaatkan untuk memberikan ASI dan menstimulasi perkembangannya," ujarnya dokter yang berpraktek di Rumah Sakit Primaya, Bekasi, Jawa Barat ini.
Ia berpesan, orang tua perlu perlu memanfaatkan waktu yang pendek ini untuk bayi menyusu dan diberi stimulasi. Setelah itu, biarkanlah bayi tidur kembali.
bayi baru lahir tidur lelap Foto: Shutterstock

Konsep Siang dan Malam pada Bayi

Meski bayi baru lahir masih banyak tidur sepanjang hari, kita tetap bisa mengenalkan konsep siang dan malam pada bayi sejak dini. Dikutip dari Young Parents, Tizzie Hall, penulis buku Save Our Sleep mengatakan, hal ini penting dilakukan dengan mempertimbangkan dua hal.
ADVERTISEMENT
Pertama, memastikan bahwa malam hari, suhu ruangan kamar tidak terlalu dingin. Sebab, biasanya suhu ruangan yang hangat bisa membuat bayi tidur nyenyak.
Kedua, buatlah jadwal menyusu yang teratur. Membangunkan bayi di siang hari lebih baik dibandingkan pada malam hari. Ini menjadi cara yang baik untuk melatih anak bisa tidur di malam hari dan bangun di siang hari. dr.Citra juga setuju dengan anjuran dari Tizzie Hall ini.
"Jadi prinsipnya itu, bayi butuh tidur dan segmented, artinya terpola-pola. Yang perlu ibu lakukan adalah dihitung waktu bangunnya agar efisien memberikan ASI," tutup dr. Citra.