Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Belum Suntik Booster, Moms? Yuk Simak Tambahan Kombinasi Vaksin COVID-19 Terbaru
4 April 2022 12:59 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Moms, sebagian dari Anda mungkin saat ini belum kunjung disuntik vaksin corona dosis ketiga (booster ) karena berbagai alasan, seperti menunggu vaksin jenis tertentu, baru sembuh dari COVID-19 , dan lainnya. Nah bagi yang belum suntik booster, penting untuk memahami informasi terbaru tentang kombinasi pemberian vaksin booster yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan. Simak penjelasannya yuk!
ADVERTISEMENT
Untuk menambah cakupan booster COVID-19, Kemenkes menambahkan tiga kombinasi pemberian vaksin booster, khususnya bagi penerima dosis primer Sinopharm, Sinovac, dan Janssen. Kombinasi terbarunya adalah:
1. Penerima vaksin primer Sinopharm bisa mendapatkan dosis penuh vaksin Sinopharm
2. Penerima vaksin primer Janssen (Johnson & Johnson) bisa booster vaksin Moderna separuh dosis
3. Penerima vaksin primer Sinovac bisa booster vaksin Sinopharm
Vaksin Sinopharm sebelumnya termasuk booster homolog atau harus digunakan dengan jenis vaksin primer yang sama. Dengan adanya pertimbangan terbaru Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), kini penerima vaksin primer Sinovac sudah bisa menggunakan Sinopharm sebagai booster.
“Disetujuinya penggunaan vaksin Sinopharm ini telah menambah alternatif vaksin booster heterolog bagi masyarakat yang menggunakan vaksin primer Sinovac sebelumnya," kata Kepala BPOM Penny Lukito.
ADVERTISEMENT
Jangan Pilih-pilih Vaksin Booster
Penambahan jenis regimen ini telah dipastikan aman dan sesuai dengan rekomendasi ITAGI, serta mendapatkan Emergency Use Authorization dari BPOM. Ya Moms, Anda diharapkan tak perlu ragu untuk menerima suntikan booster karena semua vaksin telah melalui serangkaian pengujian ketat. Sehingga, semua vaksin termasuk untuk booster sudah dinyatakan aman, bermutu, dan berkhasiat.
Semua jenis vaksin yang digunakan pada program vaksinasi juga memiliki khasiat yang sama, yakni meningkatkan kekebalan tubuh untuk mencegah risiko terburuk COVID-19. Maka dari itu, Kemenkes meminta masyarakat tidak perlu memilih-milih vaksin, dan gunakan sesuai ketersediaan di daerah masing-masing ya!
Perlu diingat, Moms, pemberian booster ini hanya bisa diberikan kepada masyarakat berusia 18 tahun ke atas. Dan juga telah menerima vaksinasi primer dosis kedua minimal tiga bulan sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Di Mana Dapatkan Booster Sinopharm?
Banyak penerima vaksin primer Sinopharm yang mungkin sedang bingung untuk mendapatkan boosternya. Penerima vaksin ini akan tetap dibooster dengan Sinopharm dan dilanjutkan lewat program Vaksinasi Gotong Royong. Dan program jalur mandiri ini. Sebab, vaksin program pemerintah dan vaksin program swasta tidak boleh menggunakan merek yang sama.
Jadi bagi Anda dan keluarga yang telah mendapatkan dosis primer Sinopharm melalui badan hukum atau badan usaha, serta bagi badan hukum atau badan usaha yang ingin mendaftarkan pegawainya, sekarang sudah dapat melakukan pendaftaran melalui portal.vaksingotongroyong.id atau WhatsApp Biofarma di 0811 2060 888. Anda juga mungkin bisa mengecek sejumlah penyedia layanan kesehatan yang menyediakan Sinopharm sebagai booster.