Benarkah Asupan DHA Bikin Anak Jadi Cerdas?

17 Maret 2023 9:33 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pentingnya DHA untuk anak. Foto: Shutterstock.
zoom-in-whitePerbesar
Pentingnya DHA untuk anak. Foto: Shutterstock.
Anda tentu pernah membaca berita tentang anak-anak yang menjuarai berbagai kompetisi bergengsi atau seorang anak yang berhasil mendapat beasiswa kuliah di Indonesia.
Bukan tidak mungkin kok, Moms, anak Anda seperti mereka. Sebab, banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk memastikan si kecil berprestasi dalam setiap tahap kehidupan. Di antaranya memberikan stimulasi yang tepat dengan usianya dan memberikan makanan bergizi demi mengoptimalkan kecerdasannya.
Ya Moms, menurut penelitian dari Universitas Adelaide (2012) yang diterbitkan Science Daily, anak yang terbiasa mengkonsumsi makanan bergizi di dua tahun pertama kehidupannya memiliki IQ 2 poin lebih tinggi. Sebaliknya, dilansir laman Kemenkes, kekurangan gizi dapat meningkatkan risiko kehilangan poin kecerdasan IQ sebesar 10-50.
Salah satu unsur gizi yang berpengaruh dalam pertumbuhan dan kecerdasan anak adalah Docosahexaenoic acid atau DHA. Dilansir laman Very Well Mind, dalam 6 bulan pertama kehidupan anak, DHA memegang peran penting untuk perkembangan sistem sarafnya.
Menurut jurnal Nutrients (2014), pada anak yang memasuki usia sekolah hingga ia dewasa, tingkat DHA yang tinggi juga dikaitkan dengan perkembangan kognitif, memori, hingga kecepatan perkembangan mental.
Sayangnya, berdasarkan survey yang diterbitkan British Journal of Nutrition (2016) berjudul intake of essential fatty acids in indonesia children: secondary analysis of data from a nationally representative, memaparkan, lebih dari 80 persen anak Indonesia kekurangan DHA.
Padahal DHA bisa didapatkan dari sumber makanan yang bervariasi, mudah didapat, dan relatif terjangkau. Sebut saja ikan-ikanan seperti sarden, kembung, salmon, dan tenggiri; telur; sayuran seperti bayam; biji-bijian dan kacang-kacangan seperti chia seed, kenari, hingga kacang kedelai; dan susu.
Lantas, berapa kebutuhan DHA yang harus dipenuhi anak? Dan adakah yang perlu diperhatikan dari sisi kombinasi makanan agar penyerapan DHA jadi lebih optimal?
Temukan jawabannya di A+ Masterclass Live “Pentingnya DHA untuk Optimalkan Kecerdasan si Kecil” yang disiarkan secara live di Lazada, Instagram Devina Hermawan, dan Instagram Enfaclub, Jumat 17 Maret 2023 pukul 16:00 WIB.
Acara ini dihadiri oleh A+ Momfluencer Devina Hermawan dan Dokter Spesialis Anak, dr. Attila Dewanti SpA(K). Keduanya akan mengupas tuntas seputar DHA dan manfaatnya bagi perkembangan otak anak.
Jangan sampai ketinggalan ya! Tonton acaranya dan menangkan hadiahnya! Ada Chanel wallet, Dyson wrap, dan Logam mulia untuk Top Spender selama acara berlangsung. Ada juga Multi Cooker atau Yoghurt maker untuk Anda yang beruntung, Moms.
Eits, sebelum acara dimulai, follow Enfa A+ Official Store di Lazada dan siapkan pertanyaan terbaik Anda. Dapatkan juga promo spesial pembelian Enfagrow A+ dengan diskon hingga 35 persen selama acara berlangsung.
Yuk, bantu optimalkan IQ si Kecil bersama Enfagrow A+ dengan DHA yang lebih tinggi, Moms!
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Enfagrow A+