Cara Stimulasi Bayi Agar Cepat Bisa Merangkak

19 September 2021 10:18 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cara Stimulasi Bayi Agar Bisa Cepat Merangkak Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Cara Stimulasi Bayi Agar Bisa Cepat Merangkak Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pada usia 7 - 10 bulan, bayi merangkak jadi salah satu tahap perkembangan yang paling istimewa. Saat bayi dapat melakukannya, tak hanya si kecil sendiri umumnya seluruh anggota keluarga ikut antusias dan gembira.
ADVERTISEMENT
Namun sebenarnya, tanda-tanda si kecil berusaha merangkak sudah dapat diamati sejak usia 6-7 bulan. Saat itu, bayi mulai senang tengkurap, mengangkat kepalanya dan berusaha menopang tubuhnya dengan kedua tangan dan lututnya.
Pada usia ini lah sebenarnya stimulasi sangat dibutuhkan untuk mendukung perkembangannya. Ya Moms, bila orang tua memberi bayi stimulasi yang tepat maka bayi akan dapat cepat bisa merangkak.
Mengutip Healthline, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk memberi stimulasi bayi agar cepat bisa merangkak.

Tips Stimulasi Bayi Agar Cepat Bisa Merangkak

1. Tummy time
Ilustrasi Mengajarkan Bayi Merangkak dengan Tummy Time Foto: Shutterstock
Untuk menstimulasi bayi merangkak, beri lah bayi tummy time setiap hari. Maksudnya, beri bayi kesempatan berbaring tengkurap.
Ketika bayi menghabiskan waktu berbaring tengkurap, ia akan berlatih mengangkat kepalanya sehingga memperkuat batang dan punggungnya. Aktivitas ini membantu membangun otot yang diperlukan bayi untuk merangkak.
ADVERTISEMENT
2. Kurangi waktu di bouncer
Baby Bouncer Foto: Shutterstock
Meskipun tampaknya bayi suka diletakkan di walker, bouncer, atau kursi bayi lainnya, tetap lah prioritaskan memberi bayi lebih banyak waktu di lantai untuk mendorongnya untuk bergerak dan menjelajah sekitarnya. Tentunya dengan pengawasan atau ditemani ya, Moms.
3. Beri motivasi
Mainan bola untuk memacu bayi merangkak Foto: Shutterstock
Saat Anda meletakkan si kecil di lantai, cobalah untuk memberikan mainan favoritnya di sekitarnya. Ini akan menarik perhatian bayi dan memotivasinya untuk bergerak meraih mainannya.
Si kecil mungkin akan mencoba beberapa cara kreatif untuk mendapatkan mainannya, seperti menggulingkan badannya dan meregangkan tangannya lebih jauh.
4. Sediakan ruangan yang nyaman
Bayi merangkak. Foto: Shutterstock
Ruangan yang luas dan nyaman merupakan tempat yang tepat untuk bayi belajar merangkak dan bereksplorasi. Penuhi lantai ruangan tersebut dengan mainan yang akan menarik perhatian bayi dan menstimulasinya untuk bergerak.
ADVERTISEMENT
Lalu, letakkan bayi dalam posisi tengkurap dan biarkan ia bergerak bebas di ruangan itu. Tidak usah khawatir, pastikan saja selalu ada yang menemani si kecil dan memperhatikan keamanan area tersebut.
Penulis: Hutri Dirga Harmonis