Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Ya Moms, bahkan YouTube sengaja membuat platform YouTube untuk anak, yaitu YouTube Kids. Dengan begitu, si kecil bisa menonton tayangan yang sesuai dengan usianya. Berbagai konten pun tersedia di sana, mulai dari permainan anak, lagu anak, hingga edukasi.
Tak hanya sebagai penonton, beberapa anak juga menjadi penyedia konten di YouTube alias Youtuber. Ya, dari hasil membuat konten di YouTube, anak-anak ini bahkan bisa mengumpulkan uang hingga miliaran rupiah.
Nah Moms, berikut adalah para Youtuber cilik terkaya di dunia karena konten-kontennya banyak digemari anak-anak. Siapa saja mereka?
7 Youtuber Anak Terkaya di Dunia
1. Anastasia Radzinskaya
Anastasia Radzinskaya atau yang kerap disapa Nastya memiliki penghasilan sebesar 258.493 dolar AS atau setara dengan Rp 3,7 Miliar untuk satu videonya. Melalui channel Youtube Like Nastya, ia menyajikan konten seperti permainan anak, lagu anak, mengenal hewan, hingga liburan keluarga. Saat ini, Nastya juga telah memiliki sebanyak 75 juta subscribers.
ADVERTISEMENT
2. Diana
Anak perempuan asal Ukraina berusia 7 tahun yang bernama Diana juga memiliki penghasilan fantastis dari channel Youtube-nya Kids Diana Show. Ya, Diana berhasil mendapatkan 126.938 dolar AS atau setara Rp 1,8 Miliar per videonya. Diana menyajikan konten seperti permainan anak, aktivitas petualangan hingga bercerita.
3. Vlad and Niki
Kakak beradik Vlad dan Niki yang berusia 8 dan 6 tahun menjadi salah satu Youtuber anak terkaya di dunia. Diketahui, pendapatan mereka mencapai 138 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,9 Triliun pada tahun 2020. Vlad dan Niki menyajikan konten seperti aktivitas permainan anak dan bercerita. Mereka juga memiliki 69 juta subscribers lho, Moms. Semua konten video Vlad dan Niki juga telah diterjemahkan ke dalam 13 bahasa.
ADVERTISEMENT
4. Gaby dan Alex
Gaby dan Alex merupakan kakak beradik asal Inggris yang mempunyai pendapatan 1 juta Poundsterling atau setara Rp 20,1 Miliar dalam setahun melalui Youtube. Mereka menyajikan video edukasi, permainan anak, membuat kerajinan tangan, lagu anak, hingga liburan keluarga. Kini Gaby dan Alex telah memiliki 75 juta subscribers di channel Youtube-nya.
5. Ryan Kaji
Melalui channel Youtube Ryan’s World, Ryan Kaji yang berusia 9 tahun telah menjadi salah satu Youtuber anak terkaya di dunia dengan pendapatan 17,7 juta Poundsterling atau setara Rp 356,4 Miliar per tahunnya. Tak hanya permainan dan edukasi, Ryan juga kerap melakukan eksperimen seru di dalam videonya. Saat ini, Ryan telah memiliki 30 juta subscribers lho, Moms.
ADVERTISEMENT
6. Everleigh Rose Soutas
Everleigh Rose Soutas populer di Youtube melalui channel Youtube-nya yang memiliki 3,7 juta subscribers. Everleigh yang berusia 8 tahun kerap menampilkan konten permainan anak, tantangan, memasak, hingga hobi menarinya. Menurut The Sun, Everleigh telah mempunyai kekayaan sebesar 1,8 juta dolar AS atau setara Rp 26 Miliar.
7. Mila dan Emma Stauffer
Mila dan Emma merupakan saudara kembar yang baru berusia 6 tahun. Mila dan Emma kerap mengunggah konten tantangan, memasak dan gaya busana anak di channel YouTube-nya. Sampai saat ini, mereka telah memiliki sekitar 287 ribu subscribers. Meski begitu, beberapa video mereka telah ditonton lebih dari 700 ribu kali. Hal ini membuat Mila dan Emma memiliki kekayaan sebesar 47 juta dolar AS atau setara Rp 680 Miliar.
ADVERTISEMENT
Penulis: Hutri Dirga Harmonis