Di Kepala Anak Ada Pitak, Benarkah Bisa Diatasi dengan Mengoleskan Mentega?

12 Maret 2020 12:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kepala anak pitak. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kepala anak pitak. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Adanya pitak di kepala anak sekilas memang bisa mengganggu penampilan. Penyebabnya itu sendiri secara umum bisa karena tinea capitis atau penyakit yang disebabkan infeksi jamur di kulit kepala serta batang rambut.
ADVERTISEMENT
Demikian dikatakan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr. Melyawati Hermawan SpKK. Kondisi ini paling umum ditemui oleh anak-anak yang mulai menginjak usia 5 tahun, Moms.
"Secara epidemiologi penyebab kepitakan pada kepala anak yang paling sering adalah karena jamur atau istilah medisnya adalah tinea capitis. Tapi selain itu, ada juga penyebab lainnya seperti masalah autoimun, peradangan, atau bahkan belum diketahui penyebabnya," kata dokter yang berpraktek di Rumah Sakit Siloam Kebon Jeruk, Jakarta Barat ini kepada kumparanMOM belum lama ini.
Ilustrasi kepala anak pitak. Foto: Shutter Stock
Tak jarang beberapa anggapan bermunculan demi mengobati kondisi ini. Salah satunya adalah dengan mengoleskan mentega di bagian kepala yang pitak. Tapi apakah hal tersebut ada pengaruhnya? dr. Melyawati secara tegas mengatakan itu sama sekali tidak berpengaruh apapun, Moms.
ADVERTISEMENT
"Yang mentega (mengobati pitak anak) jawabannya jelas tidak. Kalau karena jamur, mentega bisa apa? Kalau karena autoimun, mentega bisa apa? Kalau karena radang, mentega bisa apa? Tentu tidak bisa," jelasnya.
Kondisi kepala yang mengalami tinea captitis adalah bersisik, tampak ada nanah, kerak serta mengalami kerontokan. Anda perlu membawa si kecil ke dokter sebab ia perlu mendapat pengobatan, demi memberantas jamur.
Ilustrasi mentega. Foto: Shutterstock
Sementara bekas lukanya atau pitak yang berupa kebotakan, menurut dr. Melya kepitakan bukanlah sesuatu kegawat-daruratan medis, sehingga orang tua tak perlu panik berlebihan.
Daripada mengolesi mentega, bahan-bahan alami yang mudah ditemukan ini lebih mungkin untuk mengatasi kebotakan pada anak, Moms.

1. Lidah Buaya

Lidah buaya dikenal mampu untuk menyuburkan rambut. Kandungan vitamin A, D, zat besi, dan proteinnya mampu mengatasi rambut rontok. Cara menggunakannya pun cukup mudah, cukup oleskan gel yang ada di dalam lidah buaya ke bagian kepala yang pitak sampai merata. Setelah itu diamkan 15 menit sebelum membilasnya dengan air bersih.
ADVERTISEMENT

2. Yoghurt

Kandungan kalsium, vitamin D, kalium dan protein yang ada di dalam yoghurt bisa memberikan nutrisi dan membantu menguatkan akar rambut. Cukup mengoleskan plain yoghurt ke seluruh permukaan rambut anak sambil memijatnya. Biarkan 5 menit, lalu bersihkan dengan sampo dan air bersih, Moms.
greek yoghurt Foto: Shutter Stock

3. Minyak Zaitun

Kandungan vitamin A, C, D, E, K, zat besi, dan kalsium di dalam minyak zaitun mampu mengurangi rambut rontok. Cukup usapkan minyak tersebut pada kulit kepala dan rambut secara merata. Pijat dengan lembut lalu diamkan setengah jam, sebelum dibersihkan dengan sampo. Lakukan setiap hari untuk hasil maksimal.

4. Teh Hijau

Teh hijau banyak sekali manfaat untuk kesehatan, salah satunya adalah mengurangi rambut rontok. Caranya, ambil 2 kantong teh hijau dan masukkan ke dalam wadah yang berisi air panas. Biarkan air menjadi dingin lalu bilas ke kepala dan rambut. Teh hijau akan menstimulasi folikel rambut dan meningkatkan pertumbuhannya.
ADVERTISEMENT
Nah mulai sekarang, pakailah bahan-bahan alami untuk mengalami kepitakan pada kepala anak ya, Moms. Atau dr. Melya menyarankan bila masih khawatir mengenai hal itu, Anda bisa langsung membawa si kecil ke dokter spesialis kulit dan kelamin terdekat untuk penanganan lebih lanjut.