Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Kebutuhan Harian Omega 3 dan 6 bagi Anak dan Orang Dewasa
5 September 2024 14:11 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Takaran Konsumsi Omega 3 dan 6
Menurut Ahli Gizi dari Departemen Gizi Masyarakat FEMA-IPB University, Prof. Dodik Briawan, MCN, omega 3 dan omega 6 baik untuk anak. Kendati demikian, takaran atau kebutuhan omega 3 dan omega 6 untuk anak dan orang dewasa berbeda.
Hal itu ia sampaikan dalam acara Upfield Indonesia dengan kampanye yang bertajuk #TambahkanBlueBand di Pastis Pool Bar, Oakwood Suites, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (4/9).
Untuk anak, takaran kebutuhan omega 3 dan 6 rata-rata 1 gram per hari. Sedangkan untuk orang dewasa, bisa 2-3 kali lipat lebih banyak.
"Beda ya, kalau anak lebih sedikit (kebutuhan Omega 3 dan 6). Kalau tadi anak satu, kalau orang tua bisa dua, tiga gram per harinya. Ada perbedaan," ujar Prof. Dodik.
Prof. Dodik menyebut, untuk melihat kandungan omega 3 dan 6 dalam makanan, Anda dapat melihat daftar komposisi makanan. Dalam daftar komposisi makanan, ada namanya flaxseed atau biji rami.
ADVERTISEMENT
Dalam 100 gram biji rami, bisa mengandung 57 gram Omega-3. Selain makanan kemasan, olahan kedelai seperti tempe juga mengandung Omega 3 dan 6.
"(Dalam) Tempe ada. 100 gram itu sekitar 0,2 gram (Omega 3 dan 6). Kan berarti harus 5 kali lipat untuk anak-anak. Cuma 500 gram tempe kan nggak mungkin dimakan satu anak,” katanya.
Selain tempe, sumber Omega 3 dan 6 ada juga di beberapa jenis makanan lain seperti ikan, biji-bijian, kuaci, sayur-sayuran, minyak jagung, soy dan minyak kanola.
Lalu, Apa Manfaat Omega 3 dan 6?
Omega 3 dan 6 dapat mengoptimalkan tumbuh kembang anak. Omega 3 dan 6 bersifat anti-inflamasi atau mengurangi peradangan.
Sering kali orang tua bingung ketika anak-anaknya sering sakit. Padahal, salah satu penyebab anak mudah sakit ialah karena kekurangan omega 3 dan 6.
ADVERTISEMENT
"Kalau untuk orang tua (Omega 3 dan 6) supaya jantung koroner terhindar. Omega 3 juga penting untuk seluruh siklus kehidupan," ungkapnya.
Selain itu, Omega 3 dan 6 juga berperan penting bagi pertumbuhan dan perkembangan. Pertumbuhan anak semakin optimal apabila anak mendapat kedua hal ini.
"Karena peranan terhadap pertumbuhan tidak hanya otak tapi juga fisik bisa jadi. Karena kadang-kadang kalau soal gizi itu kita nggak sadar ya. Beda kalau karbohidrat ya. Kalau kurang karbohidrat kan anaknya lemas. Kalau (kurang) Omega 3 dan 6 kan nggak sadar tapi anaknya mudah sakit, sekolah nggak konsentrasi, namanya zat gizi mikro. Kecil tapi penting," pungkas Prof. Dodik.
Live Update