Kisah Ibu Bekerja yang Penuh Tantangan: Kerap Merasa Bersalah kepada Anak

21 Desember 2022 18:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tantangan ibu bekerja menjalani tanggung jawab sebagai pekerja dan ibu rumah tangga. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Tantangan ibu bekerja menjalani tanggung jawab sebagai pekerja dan ibu rumah tangga. Foto: Shutterstock
Setiap ibu harus menghadapi tantangan dan tanggung jawab yang tidak mudah selama menjalani perannya di rumah tangga. Begitu juga ibu bekerja yang mau tidak mau harus menjalani peran ganda untuk mengurus pekerjaan dan seluruh kebutuhan keluarga.
Hal ini kerap membuat ibu bekerja merasa bersalah terhadap anak dan keluarga, salah satunya dalam hal waktu dan perhatian. Apalagi untuk ibu yang harus berangkat ke kantor setiap hari, tentu ada secuil perasaan menyesal karena tidak dapat selalu mendampingi momen berharga dalam tumbuh kembang anak.
Dilema juga kerap dirasakan ibu saat anak rewel ketika ditinggal pergi bekerja. Meski berat meninggalkan anak dalam keadaan sedih, ibu tidak bisa sembarangan membolos dan meninggalkan tugas di kantor.
Di tengah rasa bersalah yang datang, ibu bekerja masih harus menghadapi stigma kurang mengenakkan yang tak jarang muncul dari lingkungan sekitar. Mulai dari dianggap tidak bisa berkomitmen dengan keluarga, enggan mengambil tugas yang berat, atau tidak mau memprioritaskan keluarga di atas pekerjaan.
Padahal, ibu yang bekerja juga harus mengorbankan kepentingannya sendiri, salah satunya waktu untuk diri sendiri. Meskipun lelah, ibu akan berusaha semaksimal mungkin dalam memastikan yang terbaik untuk keluarganya. Setuju, Moms?
Lingkungan yang mendukung menjadi salah satu hal yang sangat dibutuhkan oleh ibu bekerja. Misalnya, kerja sama dengan suami yang baik untuk menjaga dan membesarkan anak meski sama-sama sibuk bekerja.
Melihat kondisi ini, Le Minerale siap mendukung setiap ibu di Indonesia agar bisa tetap melindungi keluarga di rumah. Salah satunya dengan menyediakan kebutuhan akan air mineral yang bersih dan aman lewat galon Le Minerale.
Bukan itu saja, Le Minerale juga berkomitmen menjadi support system untuk seluruh ibu dan perempuan dengan berkolaborasi bersama kumparanMOM dan kumparanWOMAN di My Mom My Inspiration 2022 “I Am Doing Great”.
I Am Doing Great Video Story Working Mom "Di Antara Bekerja dan Mengurus Rumah Tangga", Kamis 22 Desember 2022 di Instagram kumparan. Foto: kumparan
kumparan dan Le Minerale menghadirkan kisah inspiratif seorang seorang ibu bekerja yang harus tetap tangguh di tengah berbagai tantangan, baik di dunia kerja maupun di rumah tangganya. Yuk, saksikan I Am Doing Great Video Story Working Mom yang tayang pada Kamis 22 Desember 2022 di Instagram kumparan.
Jangan lupa juga untuk mengikuti rangkaian program My Mom My Inspiration 2022 lainnya di media sosial dan YouTube kumparan, 20-22 Desember 2022.