Konsumsi Jambu Biji saat Hamil, Ini yang Harus Ibu Waspadai

7 Oktober 2019 19:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
jambu biji Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
jambu biji Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Buah-buahan dapat memberi ibu hamil maupun bayi yang dikandungnya banyak manfaat. Salah satunya, buah jambu biji! Buah yang satu ini relatif terjangkau harganya dan cukup mudah ditemui di berbagai daerah di Indonesia sepanjang tahun.
ADVERTISEMENT
Bila dikonsumsi oleh ibu hamil, jambu biji dapat memberi berbagai manfaat mulai dari mengurangi rasa mual, meningkatkan imunitas, menyeimbangkan tekanan darah dan mengatur kadar gula darah sehingga bisa membuat ibu terhindar dari risiko diabetes gestasional yang merupakan salah satu kondisi medis umum yang dihadapi selama kehamilan.
Ilustrasi jambu biji merah Foto: dok.shutterstock
Bukan cuma itu, konsumsi jambu biji saat hamil juga bisa mencegah sembelit dan wasir yang umum dialami ibu hamil karena hormon, menenangkan pikiran, mengontrol kolesterol darah hingga mengobati anemia pada ibu hingga mendukung pembentukan sistem saraf pada bayi.
Meski begitu, sebaiknya ibu hamil tidak mengonsumsinya sembarangan dan tetap waspada. Kenapa?
jambu biji untuk ibu hamil Foto: Shutterstock
Ya Moms, mengonsumsi jambu biji secara berlebihan atau tidak tepat saat hamil dapat merugikan kesehatan Anda maupun si kecil. Hal ini dijelaskan oleh Dr Shikha Sharma, seorang ahli nutrisi yang juga pendiri Nutri Health, sebuah platform yang menawarkan program manajemen kesehatan dan memiliki lebih dari 50 ahli gizi, di India.
ADVERTISEMENT
Dilansir Mom Junction, Dr Shikha menjelaskan, karena jambu biji kaya akan serat, konsumsi berlebihan dapat menyebabkan diare. Konsumsi jambu biji yang masih mentah atau belum benar-benar matang selama kehamilan juga harus dihindari, karena dapat menyebabkan sakit gigi atau masalah gigi.
Ilustrasi jambu biji merah Foto: dok.shutterstock
Bukan cuma itu, mengonsumsi jambu yang tidak dicuci atau tidak dikupas terlebih dahulu dapat membuat ibu terkena penyakit infeksi berbahaya.
Karenanya, selama hamil pastikan Anda hanya mengonsumsi jambu biji yang matang, telah dicuci dan dikupas sebelumnya. Selain itu, makanlah dalam jumlah yang wajar atau batasi makan satu buah jambu biji matang dengan berat sekitar 100-125 gram saja per hari.