news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Manfaat Ajari Balita Makan Sendiri

9 Juni 2021 16:08 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi anak balita makan sendiri. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi anak balita makan sendiri. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Orang tua harus mengajari kemandirian pada anak sejak usia balita. Salah satunya adalah membekalinya dengan kemampuan makan sendiri. Ya Moms, mengajari anak makan sendiri memang gampang-gampang susah.
ADVERTISEMENT
Saat awal pembelajaran, Anda mungkin akan menghabiskan waktu yang lama, makanannya tidak habis dimakan, sampai meninggalkan kotoran di mana-mana. Meski begitu, mengajari anak balita makan sendiri itu penting, agar ia tumbuh menjadi anak yang tidak selalu bergantung pada orang lain.
Mengutip Sahabat Keluarga Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, ada 5 manfaat lainnya yang bisa didapatkan anak ketika ia makan sendiri. Apa saja ya?

Manfaat Ajarkan Balita Makan Sendiri

1. Motorik Halus Anak Terasah
Ilustrasi anak makan sendiri. Foto: Shutterstock
Pertama-tama mungkin anak akan mengambil makanannya dengan tangan dan langsung memasukkannya dalam mulut. Meskipun hal tersebut mungkin akan membuat khawatir, tapi ternyata bila dilatih terus-menerus, ia akan semakin terampil saat makan dengan tangan.
Selain itu, kebiasaan makan dengan tangan akan membuat sensor motoriknya lebih terasah, sehingga ketika Anda memberikan sendok, si kecil pun mungkin akan bisa langsung menggunakannya.
ADVERTISEMENT
2. Melatih Fokus
Cobalah ajak si kecil untuk duduk bersama saat ia makan sendiri. Hindari menyetel televisi atau membawa mainannya ketika makan, tujuannya agar anak bisa tetap fokus dengan makanannya. Sesekali mungkin anak balita Anda akan menceritakan sesuatu yang disenanginya.
Tanggapi dengan singkat saja, sebab bila Anda terus menanggapinya, ia akan terdistraksi dengan Anda bukan makanannya. Ingatkan anak agar makan tidak sambil bicara ya, Moms.
3. Mengenali Porsinya Sendiri
Ilustrasi anak makan Foto: Shutterstock
Dengan makan sendiri, anak jadi tahu porsi mana yang tepat untuknya. Selain itu, ia pun juga bisa memahami kapan saat lapar dan harus makan. Semua itu memang bukan hal yang instan, namun dengan melatihnya terus menerus, si kecil pun akan terbiasa makan sendiri.
ADVERTISEMENT
4. Anak Belajar Memecahkan Masalah
Masalah umum yang muncul ketika anak belajar makan sendiri adalah bagaimana cara ia menyendok makanannya, cara memasukkan makanan dalam mulut dengan benar, serta bagaimana cara memotong makanan dengan sendok.
Mungkin awalnya akan mengalami berbagai kegagalan saat melakukan semua itu, tapi dengan begitu si kecil belajar untuk memecahkan masalahnya sendiri. Yang bisa Anda lakukan adalah menunjukkan cara yang benar dengan penuh kesabaran sampai anak balita Anda berhasil melakukannya sendiri, Moms.
Nah, sudahkah Anda mengajarkan anak balita Anda makan sendiri?