Manfaat Menyimpan Darah Tali Pusat Bayi Seperti yang Dilakukan Ringgo Agus

2 Februari 2021 14:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Keluarga Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck Foto: Instagram @sabaidieter
zoom-in-whitePerbesar
Keluarga Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck Foto: Instagram @sabaidieter
ADVERTISEMENT
Tali pusat bayi adalah jaringan pengikat yang menghubungkan plasenta dan janin di dalam kandungan. Tali pusat bertugas untuk menjaga kelangsungan pertumbuhan bayi sampai ia dilahirkan.
ADVERTISEMENT
Setelah melahirkan, sebagian orang tua akan memilih untuk membuang darah tali pusatnya. Namun, setelah beberapa tahun terakhir dunia medis berkembang sangat pesat, rupanya darah tali pusat diketahui mengandung banyak manfaat kesehatan. Sehingga, banyak orang tua yang kini memutuskan untuk menyimpan darah tali pusat di bank khusus.
Manfaat menyimpan darah tali pusat seperti yang dilakukan Ringgo Agus Rahman Foto: Instagram/@ringgoagus
Hal ini juga baru saja dilakukan oleh aktor sekaligus ayah dari dua anak, Ringgo Agus Rahman. Ya Moms, suami Sabai Dieter ini menceritakan pengalamannya menyimpan darah tali pusat putra kedua mereka, Curtis Ziggy Mars Morscheck melalui akun Instagram-nya.
“Ada pengalaman yang belum sempat kami bagikan kemarin saat proses kelahiran Curtis.
Ada sebuah rangkaian proses dan keputusan yang kami ambil, tepatnya di H-2 hari lahir di @brawijayahospitalsaharjo saat bojo lagi awal-awal pembukaan, kami dapat informasi dari RS tentang penyimpanan tali pusat,” tulis Ringgo dalam keterangannya.
ADVERTISEMENT
Menurut Ringgo, saat itu dirinya belum mengetahui sama sekali terkait penyimpanan tali pusat bayi. Karena, pada tradisinya tali pusat biasanya disimpan di dalam kendi atau dilarung di lautan. Namun, pada momen kelahiran Curtis, pasangan yang menikah pada 7 Juni 2015 itu mengaku mendapatkan pengetahuan baru tentang manfaat tali pusat bayi.
Akhirnya, Ringgo dan Sabai memutuskan untuk menyimpan darah tali pusat Curtis di sebuah bank darah khusus. Sebab, menurutnya investasi tak harus selalu tentang uang, tetapi juga investasi kesehatan yang tidak kalah pentingnya. Apalagi, tali pusat Curtis nantinya bisa melindungi keluarga Ringgo mulai dari dirinya sendiri, Sabai, Bjorka dan juga Curtis di masa depan.

Manfaat Penyimpanan Darah Tali Pusat Bayi

Dikutip dari laman resmi Prodia StemCell Indonesia, darah tali pusat (DTP) adalah darah yang mengalir di dalam tali pusat bayi sampai ketika dia dilahirkan. Darah tali pusat merupakan sumber sel punca (stem cell) yang sangat berharga, yang dapat digunakan dalam pengobatan medis, seperti halnya sumsum tulang belakang (bone marrow) atau darah tepi (peripheral blood).
ADVERTISEMENT
Sel punca mempunyai kemampuan memperbaiki sel atau jaringan yang rusak dengan terapi regeneratif pada penyakit-penyakit degeneratif, gagal organ, maupun kelainan bawaan.
Selain itu ada juga jaringan tali pusat (cord tissue) yang merupakan sumber mesenchymal stem cell (MSC) yang berlimpah. Mesenchymal stem cell (MSC) memiliki kemampuan unik untuk membelah diri secara cepat dan berdiferensiasi. Mesenchymal stem cell (MSC) ini menunjukkan potensi besar dalam pengobatan regeneratif untuk perawatan kondisi medis di masa depan seperti tulang rawan, otot dan sel saraf.

Jenis-jenis Bank Darah Tali Pusat

Kita perlu tahu bahwa saat ini terdapat 3 jenis bank darah tali pusat, yakni Umum (public cord blood bank), Hybrid (gabungan private & public cord blood bank) dan Privat (private cord blood bank).
ADVERTISEMENT
Jika Anda menyimpan tali pusat di bank darah umum, maka stem cell-nya akan digunakan untuk keperluan umum atau setiap orang yang membutuhkan. Apabila Anda menyimpannya di bank darah privat, maka stem cell akan disimpan dan hanya akan bisa digunakan oleh keluarga Anda di masa depan.
Reporter: Hutri Dirga Harmonis