Manfaat Minyak Kayu Putih untuk Anak

5 Juli 2022 12:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu sedang memijat bayi menggunakan minyak kayu putih.  Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu sedang memijat bayi menggunakan minyak kayu putih. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Sebagian orang tua mungkin sering mengoleskan minyak kayu putih untuk anaknya, terutama balita dan anak-anak. Ya Moms, minyak esensial yang berasal dari daun eucalyptus tersebut dipercaya dapat menghangatkan tubuh. Tak hanya itu, minyak kayu putih juga memiliki segudang manfaat lain yang bagus untuk kesehatan anak.
ADVERTISEMENT
Berikut ini beberapa manfaat minyak kayu putih untuk anak sebagaimana dikutip dari Healthline.

Manfaat Minyak Kayu Putih

Ilustrasi minyak kayu putih. Foto: Shutterstock
1. Meredakan Batuk
Selama bertahun-tahun, minyak kayu putih dipercaya dapat meredakan batuk. Aroma minyak kayu putih yang dioleskan di area leher dan dada dapat melegakan pernapasan, sehingga batuk pun berkurang.
2. Mengencerkan Dahak
Untuk anak yang mengalami batuk berdahak, minyak kayu putih dapat membantu untuk mengencerkan dahak di tenggorokan. Selain menggosokkan minyak ke leher dan tenggorokan, Anda juga bisa memberikan minyak kayu putih dalam bentuk roll on agar anak dapat menghirup aromanya di dekat hidung.
3. Melegakan Napas
Ilustrasi mengoleskan minyak kayu putih pada dada anak. Foto: Shutterstock
Selain batuk berdahak, minyak kayu putih juga dapat membantu mengatasi batuk mengi atau sesak napas pada anak. Aromanya yang menenangkan dipercaya dapat melegakan napas, sehingga membuat napas anak lebih stabil.
ADVERTISEMENT
4. Mencegah Gigitan Nyamuk
Nyamuk seakan menjadi musuh bersama para orang tua yang perlu dijauhkan dari anak. Sebagian orang tua mungkin akan menggunakan obat nyamuk semprot untuk mengusir nyamuk di kamar anak. Namun, bahan kimia dalam obat nyamuk tersebut dapat memberikan efek buruk jangka panjang pada kesehatan si kecil.
Sebagai alternatifnya, Anda dapat mengoleskan minyak kayu putih di tangan dan kaki anak, Moms. Beberapa produk minyak kayu putih diformulasikan khusus untuk melindungi si kecil dari gigitan nyamuk, sehingga Anda tak perlu khawatir lagi.
5. Meringankan Nyeri Sendi
Saat memijat anak, Anda dapat menggunakan minyak kayu putih karena cenderung tidak menimbulkan rasa panas di kulit si kecil. Selain itu, penelitian menunjukkan bahwa minyak kayu putih dapat meredakan nyeri sendi. Minyak kayu putih juga dapat membantu mengurangi rasa sakit dan peradangan, seperti sakit punggung dan cedera otot.
ADVERTISEMENT