Mau Menyetok Makanan Mudah dan Sederhana di Rumah? Utamakan 3 Hal Ini, Moms!

28 April 2020 19:14 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi belanja di pasar swalayan. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi belanja di pasar swalayan. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Penyebaran virus corona di Indonesia yang belum membaik, membuat kita masih harus menjalani aksi #dirumahaja. Karena hal itu juga, banyak ibu yang merasa perlu melakukan persiapan, seperti menyetok makanan mudah dan sederhana di rumah.
ADVERTISEMENT
Apakah Anda termasuk yang berpikir seperti ini, Moms? Bila ya, tunggu dulu, kita perlu berpikir logis dan tetap tenang. Menyetok makanan tanpa pertimbangan yang matang juga tidak baik dan malah bisa jadi sia-sia.
Kenapa? Karena bisa jadi kita malah menyetok makanan yang tidak dibutuhkan, kurang sehat atau membelinya berlebihan. Wah, ini sih, namanya panic buying, Moms!
Lebih baik, utamakan 3 hal ini saat hendak menyetok makanan untuk persiapan meneruskan aksi #dirumahaja bersama keluarga. Apa saja?
Teliti dengan Kandungannya
Sarden ABC Foto: Dok. HEINZ Sarden ABC
Telitilah bila ingin menyetok makanan mudah dan sederhana dalam kemasan. Perhatikan komposisi atau kandungan produk dan baca baik-baik informasi nilai gizinya.
Bila Anda ingin menyetok makanan kaleng, seperti ikan sarden, pastikan Anda memilih produk yang memiliki kandungan tinggi omega-3, B 12 dan protein, seperti yang ada pada sarden ABC. Ya Moms, ketiga kandungan tersebut bisa membantu tumbuh kembang anak, serta meningkatkan imunitas keluarga. Misalnya saja, kandungan omega-3 yang ada didalamnya bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan otak, jantung hingga peradangan di dalam tubuh.
ADVERTISEMENT
Nah, bila Anda membeli beberapa kaleng sarden sekaligus, tak perlu cemas keluarga Anda akan bosan. Sebab, selagi #dirumahaja, Anda bisa #MasakSehatAlaSardenABC dan mengkreasikannya jadi beberapa menu olahan yang lezat. Mulai dari sarden saus padang, martabak sarden, hingga nasi kari sarden. Menarik kan, Moms?
Cek merek dan tanggal kedaluwarsa
Ilustrasi belanja di supermarket. Foto: Shutterstock
Kredibilitas produsen pembuat produk makanan juga tak kalah penting. Terutama bila menemukan produk baru di pasaran. Cek, apakah produsennya kredibel? Terdaftar di BPOM? Punya sertifikasi halal? Belum kedarluwasa? Ya Moms, pastikan makanan yang Anda beli punya tanggal kedaluwarsa yang aman.
Perhatikan juga kemasannya. Pilih yang masih dalam kondisi baik, tidak penyok, bolong, bocor atau rusak.
Pilih yang 'Serbaguna'
Ilustrasi orek tempe Foto: dok.Heinz ABC
Saat ini, kita belum tahu sampai kapan aksi #dirumahaja perlu dilakukan. Karenanya, bila hendak menyetok makanan, sebaiknya utamakan yang 'serbaguna', Moms!
ADVERTISEMENT
Apa maksudnya? Utamakanlah menyetok bahan makanan mudah dan sederhana yang bisa diolah dengan berbagai cara.
Misalnya saja dengan memilih Kecap ABC yang terbuat dari perasan pertama kedelai pilihan, ekstrak maksimal rasa dan aroma, sehingga masakan Anda akan terasa semakin lezat. Anda bisa masak banyak sekali resep makanan dengan menggunakan kecap. Nah, untuk memilih menu yang tepat, coba tanyakan pada suami, kira-kira makanan apa yang sedang ia inginkan.
Bila ada waktu luang, tak ada salahnya juga mengajak suami untuk masak bersama, sebab #SuamiSejatiMasakDiRumah. Selain bisa menghasilkan hidangan yang lezat, masak bersama suami juga bisa membuat hubungan rumah tangga makin harmonis.
Jadi, bila ingin menyetok makanan selama #dirumahaja, jangan lupa perhatikan beberapa hal di atas, Moms.
ADVERTISEMENT
-----
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!