Musim Hujan? Tak Perlu Takut, Siapkan 4 Hal Ini Untuk Si Kecil

1 November 2020 12:57 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi anak memakai masker di musim hujan. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi anak memakai masker di musim hujan. Foto: Shutterstock
Memasuki akhir tahun, beberapa daerah di Indonesia sudah mulai menghadapi musim hujan. Tidak hanya suhu yang jadi lebih dingin, cuaca lembab dan rentan banjir membuat berbagai virus dan kuman penyebab penyakit berkembang semakin pesat.
Kondisi ini tentu bisa berdampak pada kesehatan anak sebab sistem kekebalan tubuh si kecil yang belum sesempurna orang dewasa membuatnya lebih rentan terserang penyakit. Itulah kenapa, kesehatan diri dan kebersihan lingkungan harus dijaga dengan baik.
Selain memperhatikan kebersihan dengan lebih seksama, mempersiapkan berbagai perlengkapan dan kebutuhan si kecil untuk menghadapi datangnya musim hujan juga tak kalah penting, Moms. Berikut 4 hal dapat Anda persiapkan untuk jaga anak di musim hujan.

1. Makanan bergizi

Menggunakan alat makan bergambar lucu dapat membuat si kecil semakin semangat belajar makan sendiri. Foto: Shutterstock
Tidak hanya kesehatan dari luar, menjaga kesehatan dari dalam tubuh juga tak kalah penting untuk tingkatkan daya tubuh si kecil. Selain ASI eksklusif, bayi yang telah menginjak usia di atas 6 bulan juga sudah diperbolehkan mengkonsumsi MPASI.
Nah, Anda bisa membuat MPASI dari berbagai jenis buah dan sayuran yang kaya serat serta antioksidan, seperti pisang, pepaya, apel, wortel, dan lain-lain. Kandungan vitamin serta serat di dalam berbagai buah tak hanya bisa bantu jaga kesehatan pencernaan anak, namun membentengi tubuhnya dari serangan kuman dan virus penyakit.

2. Pakaian hangat

Ilustrasi anak memakai pakaian hangat. Foto: Shutterstock
Musim hujan membuat udara menjadi lebih dingin dari biasanya sehingga si kecil pun jadi lebih rentan kedinginan. Untuk mengantisipasinya, sebaiknya selalu sedia beberapa jenis pakaian hangat seperti jaket, sweater, penutup kepala, hingga kaos kaki untuk melapisi baju harian si kecil.
Namun, saat memilih baju hangat untuk anak, perhatikan juga bahannya ya, Moms. Pilih baju berbahan katun yang tidak terlalu tebal namun juga dapat melindungi si kecil dari dingin, sehingga cocok digunakan di negara tropis. Baju hangat berbahan katun juga halus dan mudah menyerap keringat, sehingga baju pun tidak mudah lembab dan menyebabkan kulit iritasi.

3. Minyak telon untuk menghangatkan badan

Untuk melengkapi pakaian hangat yang digunakan, Anda bisa juga menggunakan minyak telon, sehingga walaupun pakaian tidak terlalu tebal namun kehangatan yang lebih nyaman bisa tetap diberikan untuk si kecil.
Konicare Minyak Telon Plus. Foto: Dok. Konicare
Minyak telon sudah sejak dulu digunakan untuk menghangatkan badan si kecil, terutama yang masih berusia di bawah dua tahun. Hangatnya yang lebih ramah memang lebih aman bagi bayi yang masih sensitif kulitnya.
Bingung memilih produk minyak telon yang cocok untuk hadapi musim hujan kali ini? Tidak lagi, sebab ada Konicare Minyak Telon Plus yang dapat menghangatkan tubuh bayi dengan keharuman telon yang khas bayi dan dijamin halal. Tidak hanya berguna untuk memberikan rasa hangat pada tubuh si kecil, tapi juga bisa mencegah perut kembung dan masuk angin.
Konicare Minyak Telon Plus juga mengeluarkan varian baru yang tak kalah menghangatkan, yaitu Konicare Minyak Telon Extra Lemongrass.
Konicare Minyak Telon Extra Lemongrass. Foto: Dok. Konicare
Jangan khawatir, Konicare Minyak Telon Extra Lemongrass mengandung bahan-bahan alami yang terjamin kemurnian dan keasliannya. Seperti Cajuputi Oil, Lemongrass Oil, Citrus Paradise Oil dan Cocos Oil, yang selain menghangatkan juga membantu nyamuk secara efektif 8 jam. Tidak hanya itu, keharuman lemongrass yang segar juga membantu merelaksasikan dan menenangkan si kecil.
Penggunaan Minyak Telon Plus dan Konicare Minyak Telon Extra Lemongrass ini juga mudah, hanya perlu mengusapkan secara merata pada perut, punggung dan dada, termasuk bagian tubuh terbuka yang mudah digigit serangga seperti leher, tangan dan kaki, setiap kali sehabis mandi, sebelum tidur, atau setiap kali diperlukan. Perlu diingat bahwa produk ini hanya untuk penggunaan luar saja ya, Moms.

4. Diffuser

Ilustrasi diffuser. Foto: Dok. Konicare
Diffuser kini banyak dipilih keluarga untuk membantu meningkatkan kualitas udara di rumah, apalagi untuk mereka yang berada di perkotaan. Tapi lebih dari itu, diffuser juga bisa dimanfaatkan untuk membantu tidur lebih lelap hingga melegakan hidung tersumbat saat pilek menyerang.
Biasanya diffuser dikombinasikan dengan essential oil beraneka aroma. Kita bisa juga menggunakan diffuser untuk membantu melegakan pernapasan si kecil saat batuk pilek, yaitu dengan mencampurkan air dan 10-15 tetes Konicare Minyak Telon Plus atau Konicare Minyak Telon Extra Lemongrass. Diffuser dengan campuran kedua varian Konicare Minyak Telon ini dapat membantu mengusir serangga, melegakan napas tersumbat dan memaksimalkan kenyamanan si kecil di rumah.
Nah, itulah empat hal sederhana dan mudah yang bisa dipersiapkan untuk menjaga kesehatan anak saat musim hujan agar tetap sehat dan ceria sehingga tidak terganggu aktivitasnya. Lebih siap kan, Moms!
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Konicare