Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
ADVERTISEMENT
Punya anak kembar , jadi harapan banyak pasangan. Bahkan tidak sedikit yang sampai penasaran dan rela mencoba berbagai cara supaya bisa hamil anak kembar. Dengan prosedur bayi tabung, misalnya. Namun tahukah Anda, ada negara-negara yang punya lebih banyak anak kembar dibanding negara lainnya?
ADVERTISEMENT
Ya Moms, Nigeria salah satunya! Dikutip dari Business Insider, sebuah penelitian dari Indian Journal of Human Genetics pada 2008 menunjukkan bahwa tingkat kelahiran anak kembar di Nigeria mencapai 40,2 per 1.000 kelahiran. Itu artinya, 4,02 persen penduduk di Afrika Barat ini adalah kembar.
Angka ini semakin tajam terutama di kota Igbo-Ora di barat daya Nigeria.Kabarnya, di kota tempat tinggal suku Yoruba ini, setidaknya ada 45 sampai 50 pasang anak kembar per 1.000 kelahiran. Tak heran kalau para peneliti lantas melaporkan bahwa angka kelahiran anak kembar di Nigeria telah mengalahkan angka kelahiran di negara-negara Eropa maupun di Amerika Serikat.
Selain Nigeria, negara yang juga punya angka kelahiran anak kembar tinggi adalah Republik Benin. Karena angka kelahiran anak kembar di sana mencapai 27,9 per 1.000 kelahiran, Benin pun mendapat sebutan "The Land of Twins" atau 'Tanahnya Anak Kembar'.
ADVERTISEMENT
Alasan Banyak Anak Kembar di Nigeria
Hingga kini, belum diketahui pasti apa yang menyebabkan angka kelahiran anak kembar banyak terjadi di Nigeria dan daerah sekitarnya. Namun, ada beberapa anggapan bahwa hal ini disebabkan oleh makanan yang mereka konsumsi sehari-hari. Suku Yoruba misalnya.
Suku yang tinggal di barat daya Nigeria ini diketahui senang minum rebusan daun okra dan hidangan lokal dari ubi serta tepung singkong yang dinilai dapat merangsang produksi gonadotropin --zat kimia yang merangsang produksi telur. Namun, hal ini rupanya dibantah oleh Ekujumi Olarenwaju, dokter kandungan asal Lagos, Nigeria. Menurutnya, yang menyebabkan banyak anak kembar lahir dari suku Yoruba adalah faktor genetik dari orang tuanya.
"Salah satu alasan yang masuk akal adalah karena faktor keturunan. Mereka memiliki gen yang terkumpul dan terkonsentrasi di lingkungan itu," ujar Olarenwaju seperti dilansir Reuters.
Namun penjelasan Olarenwaju tersebut rupanya tak dipercaya oleh masyarakat sekitar. Mereka lebih percaya akan khasiat dari daun okra. Daun rebusan daun okra yang harus segera diminum dan tak pernah disimpan lama dipercaya sebagai penyebab kelahiran kembar di negara tersebut. Oyenike Bamimore, penjual roti di daerah sana pun mengatakan ia adalah bukti hidup bahwa makanan adalah penyebabnya.
ADVERTISEMENT
"Karena saya banyak makan daun okra, saya melahirkan 8 pasang anak kembar," katanya. Nah, bagaimana dengan Anda, Moms? Percayakah dengan khasiat daun okra dan ingin mencobanya agar bisa mendapatkan anak kembar?