Pentingnya Dukungan Suami untuk Ibu Hamil

20 Desember 2019 17:00 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Ibu hamil dan suami. Foto: Shutterstock.
zoom-in-whitePerbesar
com-Ibu hamil dan suami. Foto: Shutterstock.
ADVERTISEMENT
Ada banyak perubahan pada tubuh yang biasanya dirasakan ibu hamil. Perubahan tersebut tak jarang bisa membuat mood ibu hamil berantakan.
ADVERTISEMENT
Untuk menghadapi hal itu, peran dari suami sangat penting untuk mendukung Anda, baik secara emosional maupun menyediakan berbagai kebutuhan selama masa kehamilan.
Dukungan yang cukup bagi ibu hamil bisa membantu membuat kehamilan dan persalinan menjadi lancar. Nah, Moms, beberapa dukungan dari suami ini bisa membantu ibu hamil jadi lebih sehat dan bahagia.
1. Setia mendengar keluhan ibu hamil
Ibu hamil, terutama yang baru pertama kali mengandung, bisa kaget dengan berbagai perubahan yang dialaminya. Menyampaikan keluh kesah bahkan curhat dengan suami bisa meringankan bahkan melepaskan beban sehingga Anda tidak merasa menanggung semuanya seorang diri.
Karenanya, pastikan suami bisa menjadi pendengar yang baik. Selain itu, mendengarkan keluhan Anda, seharusnya bisa membuat suami mengetahui kebutuhan atau kendala yang dialami sang istri.
ADVERTISEMENT
2. Ikut memperhatikan perkembangan janin
Memastikan janin tumbuh dengan sehat bukan hanya tanggung jawab ibu hamil, melainkan juga suami yang akan menjadi ayah. Karenanya, suami sebaiknya turut memperhatikan perkembangan janin.
Ajak suami Anda untuk mencari informasi yang valid seputar kehamilan, mengantar istri ke dokter, hingga ikut berkonsultasi dengan dokter kandungan.
3. Perhatian dari suami
com-Ibu hamil dan suami Foto: Shutterstock
Ibu hamil biasanya ingin dimanja oleh suaminya. Setuju, Moms? Ya, mengandung merupakan proses yang penuh tantangan dan bisa membuat ibu hamil stres. Karenanya, tidak salah jika Anda mendapatkan perlakuan terbaik dari suami.
Perlakuan sederhana seperti diberikan makanan favorit atau diajak pergi ke tempat yang disukai ternyata bisa membuat ibu hamil bahagia.
4. Olahraga bersama suami
ADVERTISEMENT
Ibu hamil tetap boleh berolahraga. Tapi, hanya olahraga ringan dan aman untuk ibu hamil. Misalnya saja berjalan kaki atau yoga.
Selain menyehatkan badan dan membantu melancarkan persalinan, yoga juga bisa membantu meredakan stres dan membuat rileks.
Dengan ditemani suami saat yoga atau berjalan kaki, Anda pasti akan merasa mendapat dukungan dan lebih semangat untuk melakukan aktivitas selama masa kehamilan.
5. Pastikan nutrisi ibu hamil terpenuhi
com-Ibu hamil dan suami. Foto: Shutterstock.
Suami Anda juga harus paham pola makan sehat yang perlu Anda terapkan. Hal itu penting, agar suami Anda juga bisa membantu menyediakan berbagai asupan bergizi. Salah satunya adalah susu khusus ibu hamil seperti PRENAGEN mommy.
PRENAGEN mommy mengandung berbagai nutrisi penting untuk ibu hamil seperti zat besi, asam folat, vitamin B12, inulin, kalsium, dan nutrisi lainnya. Varian rasanya juga lezat: cokelat, vanila, stroberi, moka, dan kacang hijau. Selain itu, PRENAGEN mommy tersedia pula dalam kemasan praktis siap minum (UHT) sehingga ibu hamil bisa mengonsumsinya di mana saja.
ADVERTISEMENT
Dengan dukungan suami untuk melalui berbagai cara di atas, janin bisa tumbuh sehat dan istri bisa bahagia serta lebih siap dalam menghadapi masa kehamilan dan persalinan yang menanti.
Story ini merupakan bentuk kerja sama dengan Kalbe Store