Penyebab Tidak Mual saat Hamil

5 Juli 2022 19:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyebab Tidak Mual saat Hamil. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Penyebab Tidak Mual saat Hamil. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Salah satu gejala hamil yang kerap dirasakan wanita adalah mual dan muntah, atau dikenal juga dengan istilah morning sickness. Biasanya, morning sickness ini akan dialami para ibu hamil saat trimester pertama dan perlahan membaik seiring dengan bertambahnya usia kehamilan.
ADVERTISEMENT
Namun ternyata, beberapa ibu hamil mungkin saja tidak mengalami gejala ini sama sekali. Mengutip Healthline, diperkirakan terdapat 20-30 persen ibu hamil tidak mengalami mual dan muntah selama kehamilannya.
Ya Moms, beberapa ibu hamil mungkin saja khawatir, kondisi ini justru jadi pertanda adanya masalah pada janin. Lantas, benarkah hal itu? Apa penyebabnya ibu hamil tidak merasakan mual?

Kenapa Ada Wanita yang Tidak Mual saat Hamil?

Kenapa Ada Wanita yang Tidak Mual saat Hamil?. Foto: Shutterstock
Ya Moms, di saat teman-teman Anda banyak bercerita tentang mual-mual di pagi hari atau bahkan sepanjang hari, sebenarnya Anda cukup beruntung jika tidak mengalaminya saat hamil. Sebab, tidak mengalami morning sickness itu merupakan sesuatu yang normal terjadi, kok.
Penelitian menunjukkan jika ibu hamil tidak mengalami mual dan muntah, itu artinya tubuh memiliki konstitusi lebih kuat dalam merespons peningkatan kadar hCG, hormon estrogen dan hormon lainnya yang biasa muncul pada trimester pertama atau selama kehamilan. Singkatnya, beberapa wanita ini menunjukkan kadar hormon yang jauh lebih rendah daripada kebanyakan ibu hamil lainnya.
ADVERTISEMENT
Ada juga yang mengatakan tidak mengalami mual dan muntah artinya sedang keguguran. Tapi, anggapan itu tidak benar ya, Moms. Menurut Dokter Kandungan Marra Francis, M.D., dikutip dari Parents, selama kadar hormon dalam tubuh terlihat baik, itu tandanya tidak ada tanda-tanda keguguran pada janin.
"Saya memiliki pasien yang ketakutan karena mereka tidak mengalami morning sickness maka berisiko lebih tinggi mengalami keguguran. Tetapi, jika Anda tidak mengalaminya, itu tidak berarti Anda memiliki kadar hormon yang tidak normal. Itu hanya menunjukkan Anda memiliki toleransi terhadap hormon dengan lebih baik," jelas dr. Francis.
Ya Moms, bila tidak merasakan mual, itu artinya Anda beruntung. Sehingga, jadi bisa fokus untuk menjaga kandungan dan tak perlu melewati banyak kesulitan saat awal-awal masa kehamilan.
ADVERTISEMENT