Risiko Gigi Berlubang pada Anak yang Perlu Diwaspadai

2 Januari 2023 14:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi gigi anak berlubang. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi gigi anak berlubang. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Gigi berlubang jadi masalah kesehatan yang umum pada anak. Sayangnya, gigi menjadi salah satu organ tubuh anak yang mungkin kurang mendapatkan perhatian beberapa orang tua. Padahal gigi anak-anak rentan mengalami masalah di masa tumbuh kembangnya.
ADVERTISEMENT
Pada beberapa kasus, gigi berlubang pada anak mungkin tidak perlu mendapatkan intervensi medis. Tetapi, ada juga lho masalah gigi berlubang yang perlu diperiksa agar tidak menyebabkan masalah kesehatan lainnya.
Lantas, apa risikonya bila gigi berlubang anak tidak dirawat?

Risiko Bila Gigi Berlubang pada Anak Tidak Dirawat

Anak sakit gigi. Foto: Shutter Stock
Infeksi
Mengutip Sprout Kids Dentistry, gigi berlubang pada anak yang sudah parah perlu mendapatkan perawatan yang tepat. Jika tidak, hal ini bisa menyebabkan masalah lebih serius seperti infeksi yang menyebar ke gigi atau area mulut lainnya.
Mempengaruhi gigi dewasa
Benar, gigi susu anak akan tanggal dan digantikan oleh gigi dewasa. Namun bukan berarti gigi susu yang berlubang tidak perlu diobati, ya. Sebab, gigi susu yang rusak juga bisa mempengaruhi pertumbuhan gigi dewasa dan masalah jangka panjang pada kesehatan mulut.
ADVERTISEMENT
Perawatan ortodontik
Anak-anak dengan gigi susu berlubang yang parah berisiko membutuhkan perawatan ortodontik di masa depan. Ini bisa terjadi karena gigi dewasanya tumbuh dengan berantakan hingga mempengaruhinya dalam aktivitas sehari-hari.
Ilustrasi anak tidak mau makan karena sakit gigi Foto: Shutterstock
Masalah gizi
Dikutip dari Kids Dental Smile, sakit karena gigi berlubang dapat menyebabkan anak-anak menghindari makanan tertentu karena tidak mampu mengunyah dengan baik. Beberapa anak mungkin jadi lebih sensitif dengan makanan atau minuman bertekstur keras, terlalu panas, atau terlalu dingin. Bukan tidak mungkin jika si kecil akan kekurangan asupan nutrisi, Moms.
Hambatan bicara
Beberapa anak juga bisa mengalami hambatan dalam perkembangan bahasanya. Kondisi ini bisa berkembang ketika anak mengalami kesulitan bicara dengan benar karena giginya yang berlubang membuatnya kesakitan saat membuka mulut.
anak tidak percaya diri Foto: Shutterstock
Tidak percaya diri
ADVERTISEMENT
Sakit gigi sering kali membuat penderitanya mengalami pembengkakan di area pipi. Selain itu, gigi berlubang juga bisa menimbulkan noda kecokelatan pada beberapa area. Hal ini bisa mempengaruhi mental anak dan menurunkan rasa percaya dirinya saat harus bersosialisasi.
Nah Moms, itulah beberapa risiko umum bila gigi berlubang pada anak tidak segera diatasi. Jadi, jangan ragu untuk segera membawa si kecil ke dokter bila ia mengalami gigi berlubang, ya. Selain itu, ahli juga menyarankan agar si kecil melakukan pemeriksaan gigi rutin sejak gigi pertamanya tumbuh sekitar usia 6 bulan.