Selamat! Ini 5 Pemenang Kuis 'Fakta atau Mitos Autisme' dari kumparanMOM

22 April 2020 12:55 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ilustrasi pita peduli autisme - PTR Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi pita peduli autisme - PTR Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Banyaknya informasi yang simpang siur mengenai autisme tak jarang membuat banyak orang tua bingung. Oleh sebab itu, tepat di Hari Peduli Autisme Sedunia yang diperingati pada 2 April lalu, kumparanMOM memberikan beragam informasi seputar autisme lewat Mom's Manual: Memahami Autisme. Sudah baca semuanya, Moms?
ADVERTISEMENT
Bila ya, Anda pasti bisa menjawab kuis 'Fakta atau Mitos Autisme' yang diadakan kumparanMOM beberapa waktu lalu. Jika Anda ikut serta, berikut pertanyaan dan jawaban-jawabannya:
#Tanya 1: Applied Behaviour Therapy (ABA) adalah terapi yang bisa diterapkan untuk anak dengan autisme.
Jawab: Fakta
#Tanya 2: Beberapa vaksin tertentu bisa sebabkan autisme pada anak.
Jawab: Mitos. Tidak ada bukti ilmiah yang menjelaskan pernyataan tersebut. Faktanya, vaksin perlu diberikan pada anak, sebab bisa menghindari anak dari risiko beberapa penyakit berbahaya.
#Tanya 3: Ada pengobatan alternatif yang bisa menyembuhkan anak autis.
Jawab: Mitos. Bila diperlukan, dokter biasanya akan meresepkan obat untuk memperbaiki metabolismenya dan itu harus menggunakan resep.
#Tanya 4: Autisme adalah gangguan kesehatan mental.
ADVERTISEMENT
Jawab: Mitos. Autisme adalah gangguan perkembangan, bukan kesehatan mental.
#Tanya 5: Gejala autisme pada bayi bisa terlihat sejak berusia 6 bulan, misalnya saja tidak punya kontak mata
Jawab: Fakta.
Pemenang Kuis Fakta atau Mitos Autisme Foto: kumparan
Penasaran siapa saja yang berhasil memenangkan kuis tersebut? Berikut adalah 5 orang pemenang yang kuis 'Fakta atau Mitos Autisme' yang tentunya dipilih karena sudah memenuhi semua persyaratan. Siapa saja mereka?
Selamat kepada para pemenang! Pemenang yang beruntung masing-masing akan mendapatkan voucher belanja Blibli total nilai Rp 2,5 juta untuk 5 orang pemenang.
Syarat dan ketentuan:
ADVERTISEMENT
------
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!