Suara Bayi Serak, Perlu ke Dokter Enggak Ya?

13 Agustus 2022 18:30 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi suara bayi serak karena menangis. Foto: sutlafk/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi suara bayi serak karena menangis. Foto: sutlafk/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Suara bayi yang tiba-tiba serak bisa disebabkan oleh berbagai hal, seperti penggunaan pita suara yang berlebihan hingga infeksi virus. Nah Moms, flu, pilek dan menangis adalah penyebab paling umum suara serak pada bayi. Sebab, menangis dalam waktu lama bisa membuat saluran pernapasan bayi tegang dan sakit sehingga suaranya pun serak.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, ada beberapa kondisi lain yang bisa menyebabkan suara anak serak walaupun tidak sedang pilek atau habis menangis yang menandakan masalah kesehatan bayi. Dikutip dari Mom Junction, dokter anak Dr. Zafir Latchan, MBBS, DipPEM, MRCPCh, kondisi yang perlu diwaspadai itu termasuk infeksi saluran pernapasan atas, nodul vokal, refluks laringofaringeal, hingga alergi.
Namun, diperlukan pemeriksaan dokter untuk memastikan kondisi tersebut ya, Moms. Lantas, kapan sebaiknya orang tua membawa bayi ke dokter jika suaranya serak?

Kapan Harus ke Dokter saat Suara Bayi Serak?

Ilustrasi suara bayi serak. Foto: Shutter Stock
Ya Moms, ada beberapa kondisi yang membuat Anda perlu segera membawa si kecil ke dokter bila suaranya serak, seperti dikutip dari American Breastfeeding Association berikut ini:
ADVERTISEMENT
Nah Moms, bila Anda menemukan beberapa kondisi tersebut, jangan ragu untuk segera membawa si kecil ke dokter, ya. Dokter biasanya akan mendiagnosis penyebab suara bayi serak dengan memeriksa tenggorokan bayi dan tes darah untuk memeriksa kemungkinan alergi. Pengobatan suara serak bayi tergantung penyebabnya, usia, serta riwayat kesehatan umum lainnya.