Viral Ibu Hamil Makan Durian Demi Picu Kontraksi, Ini Kata Dokter!

22 September 2023 14:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu hamil makan buah durian. Foto: GOLFX/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu hamil makan buah durian. Foto: GOLFX/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Moms, saat mendekati hari kelahiran si buah hati, Anda dan keluarga pasti ingin mempersiapkan segalanya agar persalinan berjalan dengan lancar. Tak jarang, orang di sekitar pun menyarankan untuk mengonsumsi makanan tertentu agar cepat kontraksi.
ADVERTISEMENT
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh seorang ibu hamil dengan akun @fajar.dindaa. Ia memancing timbulnya kontraksi dengan cara makan durian. Ditemani sang suami, ia tampak lahap makan durian hingga malam harinya berujung kontraksi.

Lalu, apakah benar makan durian bisa memancing datangnya kontraksi?

Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan, dr. Andrew Y Christian, SpOG., membenarkan hal tersebut. Sebab, menurutnya durian mengandung senyawa asam arachidonat yang bisa merangsang pembentukan prostaglandin.
‘’Dengan adanya prostaglandin, maka kontraksi rahim terjadi dan mulut rahim menjadi lunak,’’ tutur Dokter Andrew kepada kumparanMOM. 
Selain makan durian, Dokter Andrew juga merekomendasikan aktivitas lainnya yang bisa memancing kontraksi persalinan yang bisa dilakukan sendiri. Di antaranya aktif beraktivitas berjalan kaki, naik turun tangga, hingga menggunakan gym ball.
ADVERTISEMENT
Ilustrasi makan durian. Foto: Shutterstock
‘’Berhubungan badan dengan menyemprotkan sperma ke mulut rahim, serta stimulasi puting payudara juga bisa memancing kontraksi,’’ ujar Dokter Andrew.
‘’Tenaga kesehatan juga dapat membantu memancing kontraksi seperti dilakukan membrane striping hingga prosedur induksi persalinan,’’ sambungnya.
Moms, perlu dipahami, ibu hamil muda bisa juga mengkonsumsi durian lho, asal dalam jumlah yang wajar ya.
Sebab, jika terlalu banyak atau sering,  selain memicu prostaglandin, durian juga mengandung kadar gula yang tinggi sehingga berisiko terjadinya diabetes militus gestational. 
‘’Dalam jumlah yang wajar, durian sendiri kaya akan nutrisi sehingga baik untuk kesehatan ibu maupun pertumbuhan janin.’’ pungkasnya.