12 Orang di Gunungkidul Keracunan Makanan, 2 di Antaranya Tewas

27 Mei 2024 13:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi keracunan makanan. Foto: ANTARA/Idhad Zakaria
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi keracunan makanan. Foto: ANTARA/Idhad Zakaria
ADVERTISEMENT
Sebanyak 12 warga Pedukuhan Tumpak, Kalurahan Ngawu, Kapanewon Playen, Kabupaten Gunungkidul, diduga keracunan makanan pada Kamis (23/5). Bahkan 2 orang di antaranya meninggal dunia.
ADVERTISEMENT
"Tambah satu yang meninggal dunia, umur 60 tahun dirujuk ke RS PKU Yogyakarta," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul, Ismono, kepada wartawan di Gunungkidul, Senin (27/5).
Sebelumnya, satu warga yang meninggal dunia adalah anak berusia 10 tahun pada Minggu (26/5).
Ismono menjelaskan, Dinkes DIY dan Gunung Kidul sedang menyelidiki epidemiologi sampel makanan ini.
"Sedang berlangsung (penyelidikannya)," kata Ismono.
Sebelumnya, informasi dari Dinkes Gunungkidul, keracunan terjadi saat acara syukuran di salah satu rumah warga.
Puskesmas Playen datang ke lokasi melakukan penyelidikan epidemiologi.
"Kejadian sudah pada hari Kamis 23 Mei 2024, dan baru terlaporkan pada hari Sabtu 25 Mei 2024 maka untuk sampel makanan terpaksa tidak bisa diambil sampelnya," jelasnya.
"Jika dimungkinan, dikonfirmasi dengan hasil pemeriksaan sampel laboratorium dari penderita," bebernya.
ADVERTISEMENT
Selain korban meninggal, ada sekitar lima orang yang juga mendapatkan perawatan medis di rumah sakit. Mereka mengalami keluhan seperti mual, muntah, dan gejala diare.