news-card-video
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

3 Jenazah Polisi di Lampung Dimakamkan di Kampung Halaman Masing-masing

18 Maret 2025 12:03 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko menyampaikan keterngan pers di kantor Divisi Humas Mabes Polri, Jakarta, Sabtu (27/4/2024).  Foto: Luthfi Humam/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko menyampaikan keterngan pers di kantor Divisi Humas Mabes Polri, Jakarta, Sabtu (27/4/2024). Foto: Luthfi Humam/kumparan
ADVERTISEMENT
Tiga anggota Polres Way Kanan yakni AKP Anumerta Lusiyanto, Aipda Anumerta Petrus Aprianto dan Briptu Anumerta Ghalib meninggal dunia usai ditembak saat menggerebek judi sabung ayam. Mereka akan segera dimakamkan di kampung halamannya masing-masing.
ADVERTISEMENT
"Briptu M. Ghalib korban akan dimakamkan di kampung halamannya yaitu di Bandar Lampung dan AKP Lusiyanto serta Aipda Petrus Aprianto itu di daerah Way Kanan," kata Karopenmas Div Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko, di Mabes Polri pada Selasa (13).
Menurut Truno, perkembangan lebih lanjut mengenai kasus itu bakal disampaikan di kemudian hari oleh Polda Lampung. Penyelidikan masih terus dilakukan dengan memintai keterangan dari saksi dan mengumpulkan barang bukti.
3 Polisi Lampung tewas ditembak oknum TNI saat membubarkan sabung ayam, Senin (17/3/2025). Foto: Instagram/Humas Polda Lampung
"Kemudian juga kami berharap semuanya menunggu hasil daripada hari ini akan dilakukan, telah dilakukan, sedang dilakukan ya autopsi di Polda Lampung Rumah Sakit Bhayangkara," ucap dia.
Ketiganya tewas saat menggerebek judi sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Senin (17/3) pukul 16.50 WIB. Mereka tewas akibat tembakan di bagian kepala.
ADVERTISEMENT