6 Anggota Polri Ikuti FBI Asia 23RD Pacific Conference di Kuala Lumpur

29 Juni 2023 16:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
6 polisi RI mengikuti FBI Asia di Malaysia. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
6 polisi RI mengikuti FBI Asia di Malaysia. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
FBI atau Federal Bureau of Investigation merupakan satu lembaga penegak hukum terbesar di dunia. Mereka mempunyai jejaring internasional bersama dengan lembaga penegak hukum negara lainnya termasuk Polri.
ADVERTISEMENT
FBI juga mempunyai sebuah National Academy yang setiap tahunnya mengundang penegak hukum dari berbagai belahan dunia untuk mengikuti pendidikan selama 3 bulan di FBI Academy di Quantico, Virginia, Amerika Serikat.
Pendidikan itu terdiri dari pelajaran akademis di kelas dan juga pelajaran praktik di lapangan. Tujuan FBI National Academy ini adalah memperkuat jejaring penegak hukum di seluruh dunia dalam memerangi kejahatan yang perkembangannya semakin pesat.
Selain itu, FBI setiap tahunnya mengadakan konferensi dengan mengundang para alumni dari FBI National Academy yang merupakan penegak hukum dari berbagai dunia.
Mereka berkumpul bersama dan mendiskusikan perkembangan kejahatan di beberapa negara yang dianggap menarik perhatian serta berbagi pengalaman dalam mencari solusi penanganannya.
Seperti sebuah adagium “Old Soldier Never Dies”, FBI conference 2023 juga mengundang pensiunan penegak hukum dari negara-negara lainnya.
6 polisi RI mengikuti FBI Asia di Malaysia. Foto: Dok. Istimewa
Malaysia ditunjuk menjadi tuan rumah dari FBI Asia Pacific Conference 2023. Datuk TS. Ahmad Ramdzan Bin Daud didapuk menjadi Presiden FBI Asia Chapter 2023. Konferensi ini diadakan pada 26 Juni hingga 30 Juni di area Sunway Resort, Kuala Lumpur.
ADVERTISEMENT
Sebagai catatan, Indonesia pernah menjadi tuan rumah FBI Conference pada 2008 yang saat itu berlokasi di Bali. Kala itu, Komjen Pol. Drs. Nanan Sukarna sebagai salah satu alumni FBI National Academy ditunjuk menjadi ketua panitia.
Setelah Malaysia, Vietnam akan menjadi tuan rumah FBI Asia Pacific Conference pada 2024. Kemudian Korea Selatan pada 2025 dan Indonesia pada 2026.
6 polisi RI mengikuti FBI Asia di Malaysia. Foto: Dok. Istimewa
Dalam konferensi di Malaysia, berdasarkan undangan dari Markas Besar FBI di Washington, Mabes Polri mengirimkan 6 orang delegasi.
Berikut daftarnya:
ADVERTISEMENT
Ada sejumlah isu strategis menjadi topik pembahasan dalam FBI Asia-Pacific Conference Malaysia tahun ini.
Segel FBI digambarkan di Omaha, Neb., 10 Agustus 2022. Foto: Charlie Neibergall/AP Photo
Berikut poin-poin tema pembahasannya:
Kegiatan FBI Asia-Pacific Conference diharapkan mampu menciptakan hubungan baik dan jaringan penegakan hukum di berbagai belahan negara.
Dengan begitu, law enforcement atau penegakan hukum terhadap kejahatan lintas batas negara yang semakin marak dapat ditangani secara baik dan terorganisir.