Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Ada Konser K-Pop Hingga Persija vs Persebaya, Hindari Jalan Sekitar GBK
12 April 2025 17:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Kawasan Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta diprediksi akan mengalami penumpukan kendaraan imbas berbagai agenda besar yang berlangsung bersamaan pada Sabtu (12/4).
ADVERTISEMENT
Mulai dari Wisuda Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta yang digelar di JICC hingga laga akbar Persija lawan Persebaya malam nanti.
Ada pula dua konser artis asal Korea Selatan, Taeyeon “Tense in the Jakarta” di Indonesia Arena dan BOYNEXTDOOR TOUR di Istora yang menarik animo besar penonton.
Dari pantauan kumparan di lokasi, lalu lintas kawasan Gelora Bung Karno terlihat padat namun lancar, Area JICC sore ini sudah terlihat lengang, menunjukkan arus pengunjung dari kegiatan wisuda telah surut.
Namun suasana berbeda terlihat di sejumlah titik lain di dalam kompleks GBK. Sejak siang, arus kedatangan terus meningkat, terutama di sekitar dua venue konser.
Meski padat pengunjung, lalu lintas di sekitar lokasi konser masih bisa dikendalikan dengan baik. Petugas tampak berjaga di titik-titik strategis untuk mengatur pergerakan kendaraan dan pejalan kaki.
ADVERTISEMENT
Dari sisi selatan GBK, jalan di depan Senayan Park dan Pintu 10 masih tergolong lancar. Namun, kepadatan mulai terasa di ruas jalan yang memutar dari arah Stasiun Palmerah ke kompleks belakang DPR.
Beberapa rombongan suporter berjalan kaki melewati kawasan TVRI dan Spark, kemudian menyeberang ke arah Stadion Utama. Arus kendaraan pribadi dan bus juga mulai meningkat seiring dengan persiapan pertandingan Persija vs Persebaya yang dijadwalkan berlangsung pukul 19.00 WIB malam ini.
Ilham, salah satu suporter Persija asal Jakarta Utara memilih untuk berjalan kaki untuk menghindari kemacetan.
“Bawa motor ribet parkirnya, pulangnya nanti bisa nebeng sama yang lain,” kata Ilham, Sabtu (12/4).
Di dalam kompleks, lalu lintas diatur satu arah dan tetap lancar. Meski begitu, volume kendaraan meningkat, terutama bus rombongan suporter yang sudah mulai berdatangan.
ADVERTISEMENT
Hujan yang mulai turun membuat banyak orang berteduh di area gedung parkir dan bawah tribun stadion. Sementara itu, parkiran mobil hampir penuh, namun masih ada beberapa slot kosong terutama di gedung parkir yang terhubung langsung ke dalam area GBK.
Di tengah keramaian itu, aktivitas olahraga ringan seperti jogging dan jalan santai masih terlihat di lintasan luar stadion. Sebagian pengunjung tampak tetap menikmati ruang terbuka GBK meski lalu lintas di sekitarnya mulai padat.