Ada Mayat Perempuan di Bawah Kasur Hotel di Semarang

9 November 2024 19:51 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi mayat. Foto: Ground Picture/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mayat. Foto: Ground Picture/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Mayat seorang perempuan tanpa identitas ditemukan di hotel di Kota Semarang. Ia diduga korban pembunuhan.
ADVERTISEMENT
Mayat korban ditemukan pertama kali oleh petugas hotel yang mengecek kondisi kamar tersebut. Kondisi jasad tertelungkup dengan masih mengenakan baju tidur atau piyama di kolong tempat tidur.
Petugas hotel yang enggan disebutkan identitasnya mengatakan, sewa kamar korban seharusnya habis pada Jumat (8/11) siang. Namun hingga malam harinya tidak ada pemberitahuan apa pun dari korban.
"Itu kan harusnya (korban) check out hari Jumat siang, kita jatah check out jam 13. Kita buka-buka ternyata dikunci, kita biarkan semalam," ujar pria tersebut, Sabtu (9/11).
Kemudian, pagi hari tadi ia dan temannya membuka kamar tersebut dengan kunci ganda. Saat itu, ia sudah mencium bau tak sedap namun tak menghiraukannya.
"Tadi pagi baru dibuka pakai kunci duplikat tapi cuman enggak lihat ke bawah (kasur), cuma bau saja, terus turun. Siangnya baru mau membersihkan kok bau menyengat, panggil teman, baru kelihatan ada jenazah," jelas dia.
ADVERTISEMENT
Korban sudah menginap di hotel tersebut selama 3 hari. Korban diduga berusia sekitar 30-an tahun.
Sementara itu, Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar menduga mayat itu merupakan korban pembunuhan. Sebab ada luka belas cekikan di lehernya.
"Iya (pembunuhan). Ada bekas cekikan di leher," ungkap Irwan.
Pelaku juga diduga sengaja menyembunyikan mayat korban di kolong tempat tidur agar tidak ketahuan
"Korban seperti sengaja diumpetin di bawah tempat tidur," kata Irwan.
Kepolisian sudah melakukan olah TKP terkait peristiwa tersebut. Penyelidikan sedang dilakukan untuk mengungkap kasus ini.