Agus Gumiwang Pastikan Tak Ada Cawe-cawe di Golkar: Ini Urusan Internal

14 Agustus 2024 19:18 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita di Kantor Kementerian Perindustrian, Jumat (19/7). Foto: Widya Islamiati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita di Kantor Kementerian Perindustrian, Jumat (19/7). Foto: Widya Islamiati/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Plt Ketua Umum Partai Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita menegaskan tidak cawe-cawe pihak eksternal dalam dinamika partai berlambang pohon beringin.
ADVERTISEMENT
Isu cawe-cawe eksternal mencuat karena Airlangga Hartarto mendadak mundur sebagai Ketua Umum Golkar pada Sabtu (10/8) malam.
"Enggak ada, enggak ada ini urusan internal kok. Gimana. Enggak ada cawe cawe eksternal," kata Agus di Istana Negara, Jakarta, Rabu (14/8).
Plt Ketum Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita memberikan keterangan pers di DPP Golkar, Jakarta Barat, Selasa (13/8/2024). Foto: Alya Zahra/Kumparan
Menperin ini menuturkan, dirinya juga tidak memiliki bertemu Presiden Jokowi. Menurutnya, tidak ada kaitan Jokowi dengan Golkar.
"[Ketemu Jokowi] Enggak kan ini urusan internal Golkar," ucap dia.
Agus menegaskan, mundurnya Airlangga tidak akan mempengaruhi proses Pilkada Serentak. Sehingga calon kepala daerah yang sudah mendapat rekomendasi Golkar tidak perlu khawatir.
"[Airlangga mundur Pilkada terganggu] Enggak. Enggak ada yang terganggu," ucap dia.