AHY: Kehidupan Kami Dipenuhi Tangis dan Gelap Sejak Kepergian Ibu Ani

19 Juni 2022 17:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kunjungi Gedung Pakuan Bandung, Rabu (8/6/2022).  Foto: Dok. Ulfah Salsabilah
zoom-in-whitePerbesar
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kunjungi Gedung Pakuan Bandung, Rabu (8/6/2022). Foto: Dok. Ulfah Salsabilah
ADVERTISEMENT
Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkap kenangannya mengenai almarhumah sang ibu, Ani Yudhoyono, dalam acara Mengenang Ani Yudhoyono di di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, sore ini. AHY menyampaikan rasa rindunya atas lebih 1000 hari wafat kepergian isteri Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut.
ADVERTISEMENT
Menurut AHY, Ani Yudhoyono merupakan sumber tenaga bagi keluarga SBY. Ia pun mengaku keluarganya masih berusaha bangkit sejak kepergian Ani Yudhoyono pada Juni 2019 lalu.
"Semasa hidup almarhumah sosok penuh inspirasi. Kami keluarga yang ditinggalkan terus berupaya menata hati setelah lebih 1000 hari kepergian beliau," kata AHY di JCC, Minggu (19/6).
"Setelah diawali duka, kehidupan kami dipenuhi tangis dan gelap. Karena Bu Ani pelita sumber kegiatan dan semangat keluarga kami. Wajar ketika beliau berpulang kami dirundung duka dalam," imbuhnya.
AHY di acara mengenang Ani Yudhoyono, Minggu (19/6/2022). Foto: Annisa Thahira Madina/kumparan
Kendati demikian, AHY memastikan keluarganya akan terus melanjutkan hidup tanpa Ani. Terlebih, ia menyadari, banyak masyarakat yang juga sangat menyayangi Ani Yudhoyono.
"Tapi kami bertekad, karena kami yakin Bu Ani di alam sana berharap kami bisa move on. Tatap hari esok lebih baik. Itu kami lakukan, " ungkap AHY.
ADVERTISEMENT
"Kami juga sampaikan, Ibu Ani bukan hanya milik keluarga kami. Ibu Ani milik kita semua. She was our first lady. Yang sedikit bedakan ke adik saya dan saya, Ibu Ani our first love," tambahnya.
Lebih lanjut, AHY juga melihat hingga akhir hayat, Ani terus berjuang menyayangi keluarga dan masyarakat Indonesia. Ia juga menyadari, Ani sudah mencurahkan banyak tenaga dan kontribusi dalam membangun negeri dan mensejahterakan masyarakat.
AHY berterima kasih kepada masyarakat Indonesia yang sudah mendoakan almarhumah sang ibu. Sebab itu, selain mengenang Ani, ia berjanji akan melanjutkan perjuangan Ani semasa hidup.
SBY di acara mengenang Ani Yudhoyono, Minggu (19/6/2022). Foto: Annisa Thahira Madina/kumparan
"Legacy beliau tidak berhenti bahkan ketika raga beliau tidak lagi bersama kita. Insyaallah perjuangan beliau akan terus kita lanjutkan. Terima kasih kepada rakyat Indonesia yang ingat dan mendoakan Ibu Ani Yudhoyono," pungkasnya.
ADVERTISEMENT
Keluarga Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono menggelar acara Mengenang Almarhumah Ani Yudhoyono di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, sore ini.
Acara ini menampilkan sejumlah video in memoriam yang memperlihatkan perjalanan hidup isteri SBY tersebut. Selain itu, ditampilkan juga lagu-lagu hingga puisi ciptaan SBY yang ditujukan untuk Ani Yudhoyono. Juga, digelar pameran lukisan SBY beberapa tahun terakhir yang didominasi pemandangan alam.
Turut hadir sejumlah tokoh dalam acara ini mulai dari Hatta Rajasa, Aburizal Bakrie, Jusuf Kalla, M. Nuh, hingga Budiono.