Akses Keluar Tol Layang MBZ Mendadak Ditutup, Lalin Arah Cikampek Macet Parah

23 September 2021 9:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
7
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Macet panjang akibat penutupan gerbang exit tol layang Cikampek arah Cikampek, Kamis (23/9). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Macet panjang akibat penutupan gerbang exit tol layang Cikampek arah Cikampek, Kamis (23/9). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Situasi lalu lintas di sekitar gerbang Exit Tol Layang MBZ macet parah pada Kamis (23/9) pagi. Kemacetan sudah nampak pukul 08.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Dalam foto yang diterima kumparan, terlihat antrean mobil mengular di lokasi. Mobil tidak bisa bergerak, beberapa orang bahkan sampai keluar dari mobil.
Belakangan terungkap kepadatan terjadi karena akses keluar Tol Layang MBZ ditutup tanpa pemberitahuan. Akibatnya, pengendara yang sudah masuk tol layang dari arah Jakarta terjebak.
"Tidak ada pemberitahuan kalau exit tol ditutup. Jadi tadi pada masuk yang dari arah Jakarta sekarang stuck," kata seorang pembaca kumparan yang sedang terjebak kemacetan di Tol Layang, Kamis (23/9).
Macet panjang akibat penutupan gerbang exit tol layang Cikampek arah Cikampek, Kamis (23/9). Foto: Dok. Istimewa
Tidak hanya akses Tol Layang yang ditutup, akses masuk Tol Layang dari arah Cikampek ke Jakarta juga ditutup. Sudah sekitar 30 menit penutupan dilakukan.
Kemudian, tak hanya mobil pribadi yang terjebak kemacetan di tol layang, beberapa ambulans juga tidak bisa bergerak akibat penutupan ini.
Macet panjang akibat penutupan gerbang exit tol layang Cikampek arah Cikampek, Kamis (23/9). Foto: Dok. Istimewa
Lebih lanjut, demi mengurai kemacetan, terlihat petugas di Tol Jakarta-Cikampek tengah memberlakukan contra flow dari arah Cikampek.
ADVERTISEMENT
Sementara, dari akun resmi PT Jasa Marga sebagai pengelola tol, jalan akses keluar tol layang MBZ ditutup sementara karena adanya crane yang melintas.
Diduga, crane digunakan untuk mengevakuasi kecelakaan di Km 50+500 Karawang. Saat ini, akses sudah dibuka kembali.