Aksi Jaringan Sandi Uno Buat Pelatihan Handycraft dari Eceng Gondok di Kuningan

24 Januari 2023 21:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatihan dari Jaringan Sandi Uno Foto: Jaringan Sandi Uno
zoom-in-whitePerbesar
Pelatihan dari Jaringan Sandi Uno Foto: Jaringan Sandi Uno
ADVERTISEMENT
Handycraft dari eceng gondok memiliki peminat yang cukup tinggi, baik di pasar domestik maupun pasar internasional. Dengan melihat peluang tersebut, Aksi Jaringan Sandi Uno pun membantu masyarakat desa di Kabupaten Kuningan untuk mengembangkan kreativitas serta penciptaan lapangan kerja dengan membuat pelatihan handycraft dari eceng gondok.
ADVERTISEMENT
Ketua Jaringan Sandi Uno Kabupaten Kuningan, Yayan Sofyan, mengatakan eceng gondok sering dianggap sebagai tumbuhan hama yang mengotori air kolam. Namun, kata Yayan, tanaman ini sebaiknya jangan dimusnahkan tapi disulap menjadi kerajinan yang memiliki nilai jual tinggi.
"Kami menggelar pelatihan handycraft dari eceng gondok, karena ini merupakan salah satu yang dianggap masyarakat sebagai sampah. Dengan demikian Aksi Jaringan Sandi Uno membuat ide bahwa sampah dapat menciptakan lapangan pekerjaan dan menghasilkan income," kata Yayan di Aula Serbaguna Desa Sindangagung, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Selasa (24/1).
Pelatihan dari Jaringan Sandi Uno Foto: Jaringan Sandi Uno
Yayan menegaskan pelatihan ini dapat memotivasi masyarakat untuk menghasilkan pendapatan lebih. Ia pun bersama pihaknya akan memberikan modal usaha hingga memasarkan ke daerah-daerah di Indonesia.
"Adanya pelatihan handycraft eceng gondok ini bisa memotivasi masyarakat untuk menambah pendapatan. Maka akan dilakukan pendampingan, pemasaran, perizinan, serta permodalannya," jelas Yayan.
ADVERTISEMENT
Para peserta antusias mencoba membuat kreativitas dari eceng gondok. Dari setiap kelompok menghasilkan produk anyaman, berupa tas, topi, dompet, hingga ada juga kursi.
Pelatihan dari Jaringan Sandi Uno Foto: Jaringan Sandi Uno
Salah satu peserta pelatihan, Iyan (35), menilai program ini sangat bermanfaat bagi ibu rumah tangga yang ingin memiliki penghasilan tambahan. Apalagi, kata dia, dorongan dari Sandiaga Uno dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Kabupaten Kuningan.
"Pelatihan ini sangat bermanfaat terutama untuk peluang usaha kita ke depannya, karena sebagai ibu rumah tangga membutuhkan pelatihan dan pendampingan wirausaha. Dorongan dari Pak Sandi dapat meningkatkan perekonomian rakyat," ujar Iyan.
Dalam kegiatan ini turut dihadiri oleh Rumah Pemenangan Sandi Uno dan UKAMSI (Urang Kuningan Milih Sandi). Mereka menilai program Sandiaga Uno dapat membuka peluang usaha di daerah.
ADVERTISEMENT