Alumni UGM Deklarasi Dukungan Untuk Pasangan AMIN

13 Januari 2024 19:25 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Alumni UGM deklarasi dukungan untuk paslon 01 Anies Baswedan Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Foto: Haya Syahira/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Alumni UGM deklarasi dukungan untuk paslon 01 Anies Baswedan Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Foto: Haya Syahira/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kelompok alumni dari Universitas Gadjah Mada (UGM) yang tergabung dalam Relawan Alumni Gadjah Mada (Relagama), mendeklarasikan dukungan kepada Paslon 01 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin).
ADVERTISEMENT
"Kami serahkan perjuangan ini kepada Pak Syauqi dan teman-teman untuk memenangkan rekan kami Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar," kata Koordinator Presidium Relagama, Sulton M Nasir di Markas Pemenangan Timnas Amin, Jakarta Pusat, Sabtu (13/1).
Deklarasi dukungan ini diterima langsung oleh Kapten Timnas AMIN, Muhammad Syaugi Alaydrus.
Alumni UGM deklarasi dukungan untuk paslon 01 Anies Baswedan Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Foto: Haya Syahira/kumparan
"Ya, alumni yang mendukung nomor 1, mungkin ada juga yang lain kan. Ini yang memang mendukung 1 dan menyatakan kesamaannya dengan pemikiran beliau-beliau ini," kata Syaugi.
Berikut isi deklarasi lengkap yang dibacakan Relagama untuk Timnas AMIN;
Kami Relagama pejuang perubahan relawan Amin alumni Gajah Mada. Dengan ini menyatakan dukungan kepada
Bapak haji Anies Rasyid Baswedan, bapak doktor Muhaimim Iskandar, untuk memenangkan Pemilu presiden dan wapres 2024-2029 dengan melakukam agenda perubahan sehingga dapat mewujudkan Indonesia adil dan makmur untuk semua berdasarkan pancasila dan UUD 1945
ADVERTISEMENT
Hal-hal mengenai pelaksanaan agenda perubahan dilakukan dengan cara seksama melibatkan gerakan rakyat bersama dengan semangat kerja keras, berdedikasi tinggi berintegritas dan penuh tanggung jawab untuk mencapai kemenangan presiden Republik Indonesia.