Amien Rais Soroti Sidang Habib Rizieq: Jangan Sampai Ada Seruan Hayya Alal Jihad

23 Maret 2021 18:54 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Amien Rais saat memberikan pernyataan terkait tewasnya 6 pengawal Rizieq Syihab. Foto: YouTube/Amien Rais Official
zoom-in-whitePerbesar
Amien Rais saat memberikan pernyataan terkait tewasnya 6 pengawal Rizieq Syihab. Foto: YouTube/Amien Rais Official
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Persidangan kasus yang menjerat Habib Rizieq dkk mendapat sorotan dari berbagai pihak. Sebab sidang di kasus kerumunan maupun data swab sempat diwarnai protes keras dari Habib Rizieq dan tim pengacaranya yang menolak sidang online.
ADVERTISEMENT
Pada akhirnya, sampai sejauh ini, sidang kasus kerumunan Habib Rizieq di Petamburan dan Megamendung telah ditetapkan secara offline mulai Jumat (26/3).
Pendiri Partai Ummat, Amien Rais, meminta proses persidangan berjalan adil terhadap Habib Rizieq. Amien memperingatkan jangan sampai Habib Rizieq menyerukan jihad kepada para pengikutnya lantaran merasa tak diperlakukan adil dalam sidang.
"Saya cuma ingin menyampaikan, jangan sampai keluar dari lisan Pak Habib Rizieq itu misal ya seperti terjadi di Khasmir. Bagaimana orang India ketika terpojok lantas mengumandangkan Hayya Alal Jihad," ujar Amien seperti dikutip kumparan dari video di kanal YouTube pribadinya, Selasa (23/3).
"Ini bukan dalam konteks azan, tetapi dari menara Masjid Khasmir terdengar seperti itu. Menimbulkan keberanian luar biasa, dan ketika kaum muslimin yang terpojok itu bangkit, kemudian seolah sudah apa pun dikorbankan baik nyawa dan harta," lanjut Amien.
Habib Rizieq Syihab disambut pendukungnya saat tiba di Petamburan, Jakarta, Selasa (10/11). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Jika seruan itu benar-benar muncul, kata Amien, bakal muncul gelombang ajakan dari Habib Rizieq yang bisa menggerakkan kaum Muslim agar berjihad untuk mendapat keadilan.
ADVERTISEMENT
"Ada seorang ulama yang saya akui keulamannya mengatakan 'Pak Amien bayangkan andai waktu Pak HRS itu diborgol, kemudian dia begini (mengangkat tangannya), kemudian dari mulutnya misalnya keluar Hayya Alal Jihad, kayak apa?' Kemudian ketika ia (marah dan berkata) biadab karena emosi betul, dia tak bilang itu, tapi dia bilang Hayya Alal Jihad, itu akan ada electrical wave, gelombang listrik yang menyentuh kaum Muslimin yang tergelitik (bisa) out of control, itu saya takut," tutur Amien.
Ia pun berharap Habib Rizieq diperlakukan secara adil di persidangan. Sebab Amien menilai tak ada keinginan Habib Rizieq untuk menciptakan pemberontakan, apalagi upaya menggulingkan pemerintah.
Sidang lanjutan kasus kerumunan eks Ketum FPI dkk secara online di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Selasa (23/3). Foto: YouTube/Pengadilan Negeri Jakarta Timur
Menurutnya, Habib Rizieq hanya menginginkan agar ajaran Islam yang sesungguhnya dapat diterapkan di Indonesia, serta tak ada lagi diskriminasi pada umat Islam di tanah air.
ADVERTISEMENT
"Cuma ingin bagaimana negeri ini dibenahi, nilai-nilai agama Islam dimuliakan. Jangan sampai umat Islam mendapatkan diskriminasi atau demonisasi, seperti hantu yang ingin dimusnahkan," kata Amien.
***
Saksikan video menarik di bawah ini.