Anak BJ Habibie: Bapak Tidak Meninggal, Malah Membaik

10 September 2019 19:04 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anak kedua BJ Habibie, Thareq Kemal Habibie. Foto: irfan adi saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Anak kedua BJ Habibie, Thareq Kemal Habibie. Foto: irfan adi saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Presiden ke-3 RI BJ Habibie dirawat di RSPAD Gatot Subroto sejak 2 September lalu. Anak bungsu Habibie, Thareq Kemal Habibie, memastikan kondisi ayahnya sudah semakin membaik.
ADVERTISEMENT
"Mohon maaf tidak bisa keluarkan detail apapun (soal penyakit Habibie). Jangan khawatir, Bapak tidak meninggal dan malah sudah membaik kondisinya," kata Thareq di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (10/9).
Thareq mengaku heran dengan banyaknya isu miring soal kondisi Habibie. Bahkan, ia mengaku sempat mendapatkan ucapan belasungkawa dari seseorang.
"Ada yang bilang 'innalillahi'. Lho, saya belum apa-apa kok sudah dapat (pesan) innalillahi. Saya tanya, 'siapa yang meninggal?' (lalu dijawab 'ya Bapakmu'. Kata siapa?" ucap Thareq.
Menurutnya, Habibie memang sengaja dibawa ke ICU agar bisa beristirahat total. Sebab, meski otak Habibie masih sangat bugar, namun kondisi fisiknya sudah melemah seiring dengan umur.
"Sekarang kasih beliau waktu untuk istirahat. Toh, kalau sudah sembuh juga bisa menerima (kunjungan). Tapi tidak bisa seperti dulu, harus sesuai umur. Bapak itu sudah 83 jelang 84, untuk menyembuhkan diri jauh lebih lama dari saudara-saudara yang lebih muda," pungkasnya.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, sejumlah tokoh pun telah menyempatkan diri berkunjung ke RSPAD untuk menjenguk BJ Habibie. Mulai dari mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan Zoelva, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Presiden ke-6 SBY, mantan Menteri Tenaga Kerja Theo Sambuaga, serta Presiden RI Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla.