Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Andi Widjajanto Pede 03 Menang 1 Putaran: 02 Terus Dapat Sentimen Negatif
25 Januari 2024 21:19 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Mahfud optimistis pasangan calon nomor urut 03 itu bisa menang satu putaran di 2024. Meski di tengah dinamika politik yang saat ini terjadi, termasuk soal Presiden Jokowi yang menyatakan presiden boleh memihak dan berkampanye.
ADVERTISEMENT
Deputi Politik 5.0 TPN Andi Widjajanto menyebut, hasil survei internal tak menunjukkan perubahan, 03 tetap teratas. Meski di lembaga survei lain paslon 03 ditempatkan pada posisi ketiga.
"Tentang potensi menang. Saya tadi baru saja lihat rapat triangulasi, terutama lihat big data kami. Posisi saya masih sama dengan kira-kira dua minggu terakhir ya," kata Andi Widjajanto di Jalan Cemara 19, Jakarta Pusat, Kamis (25/1).
Selain itu, Andi menuturkan seluruh petinggi TPN juga sudah bekerja keras dan turun ke bawah membantu pemenangan Ganjar-Mahfud. Terlebih sentimen negatif yang terus diterima paslon 02 Prabowo-Gibran usai debat cawapres pada Minggu (21/1) lalu.
Sehingga, kata dia, tak menutup kemungkinan Ganjar-Mahfud dapat memenangkan pilpres 2024 dalam satu putaran.
ADVERTISEMENT
"Dengan melihat bagaimana permainan di platform-platform media, dengan melihat pontang-pantingnya TPN, Mas Ganjar, Pak Mahfud, Mas Arsjad, Mbak Yenny, Sandiaga Uno, Mas Andika Perkasa, TGB untuk bergerak di Indonesia, dengan melihat apa yang terjadi di debat empat, dengan melihat sentimen bahwa hanya Pak Mahfud dan Mas Ganjar yang terus menerus berada di sentimen positif," katanya.
"Sementara Pak Prabowo dan Mas Gibran terus menerus ada di sentimen negatif, maka sama sikap saya, prediksi saya, [...] untuk Pemilu 2024 ini, seperti dua minggu lalu saya sampaikan, semakin ke sini saya makin khawatir 03 menang 1 putaran," tutup Andi.