Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.1
Anggota Komisi I: Tingkatkan Intensitas Perburuan KKB dan Perluas Area Patroli
27 April 2021 13:10 WIB
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo meminta agar TNI dan Polri segera menangkap seluruh anggota KKB, buntut dari gugurnya Kabinda Papua I Gusti Danny Nugraha karena ditembak di bagian kepala.
ADVERTISEMENT
Menanggapi hal itu, Komisi Pertahanan DPR mendukung upaya menumpas habis KKB agar tak terus menimbulkan korban jiwa.
"Kita dukung sikap dari Pak Jokowi, " kata Bobby Adhityo Rizaldi, Selasa (27/4).
Menurutnya, saat ini yang diperlukan adalah meningkatkan intensitas pengejaran KKB khususnya eks desertir. Sebagaimana diketahui beberapa waktu lalu ada anggota TNI yang membelot ke KKB.
"Perluas wilayah patroli. Dan dengan kejadian barusan, SOP patroli perlu ditinjau ulang, apakah penggunaan drone sudah efektif," tuturnya.
Dia menyebut, pendekatan humaniter yang dipakai TNI-Polri justru menjadi kendala dalam perburuan KKB. Karena itu, harus melalui pendekatan konflik bersenjata.
"Disinyalir dengan membaurnya anggota KKB di masyarakat, sehingga menyulitkan proses pengejaran, selain faktor alam," tuturnya.
"Pendekatan saat ini dengan memperlebar jejaring intelijen agar bila ada operasi satgas, bisa melindungi rakyat agar tidak jadi korban, sudah benar," imbuhnya.
Sebelumnya, Presiden Jokowi memerintahkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto untuk menangkap seluruh anggota KKB.
ADVERTISEMENT
"Saya juga telah memerintahkan pada Panglima TNI dan Kapolri untuk terus mengejar dan menangkap seluruh anggota KKB," kata Jokowi, Senin (26/4).
Jokowi menegaskan tak ada ruang bagi kelompok kriminal bersenjata di Indonesia.
"Saya tegaskan tidak ada tempat untuk kelompok-kelompok kriminal bersenjata di tanah Papua maupun di seluruh pelosok Tanah Air," ujar dia.