Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Anies Apresiasi Pembangunan Masjid di Puncak Gedung Menara 165
24 Februari 2018 9:43 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB

ADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi Menara 165 yang berlokasi di Jalan TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (24/2). Dalam kunjungannya, Anies menyempatkan diri menyambangi sebuah masjid yang berada di puncak menara tersebut.
ADVERTISEMENT
Pantauan kumparan (kumparan.com) di lokasi, Anies yang mengenakan batik hijau dan celana hitam mengelilingi bangunan masjid yang terletak di lantai 27 atau puncak Menara 165 itu. Ia mengapresiasi bangunan masjid yang masih dalam proses pembangunan itu.
Menurutnya masjid itu unik, tak seperti masjid kebanyakan yang biasanya berlokasi di basement gedung. "Saya apresiasi, semoga segera tuntas (pembangunannya). Insyaallah menjadi salah satu landmark di Jakarta dan landmark bagi Indonesia," kata Anies di lokasi Sabtu (24/2).
"Biasanya, bagian yang tempat tinggi itu tak selalu diingatkan, bahwa kita sekedar mahluk yang ada Sang Pencipta. Ole karena itu, menarik gedung ini," imbuhnya.
Anies menyukai konsep pembangunan masjid yang bernama Arrahim ini. Masjid ini dibangun sejak 2009 dan hingga kini proses pembangunannya masih terus berlangsung. "Saya salut (dengan) konsepnya. Mudah-mudahan semua yang salat disini akan teringatkan dan Insyaallah ini menjadi sebuah sumber aliran pahala tanpa henti, bagi pembangunannya, karena ini adalah amal jariah," papar Anies.
ADVERTISEMENT
"Dan Insyaallah akan terus mengalirkan pahala sampai kapan pun. Mungkin ini masjid yang tertinggi, musala di Makkah saja tidak setinggi ini," pungkasnya.