Anies Nonaktifkan Kepala BPPBJ DKI Jakarta Blessmiyanda

24 Maret 2021 13:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kepala Badan Pelayanan Pengadaan Barang Jasa Provisi DKI, Blessmiyanda. Foto: Efira Tamara Thenu/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kepala Badan Pelayanan Pengadaan Barang Jasa Provisi DKI, Blessmiyanda. Foto: Efira Tamara Thenu/kumparan
ADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menonaktifkan Kepala Badan Pelayanan Pengadaan Barang dan Jasa (BPPBJ) DKI Jakarta Blessmiyanda. Hal ini dibenarkan oleh Bless.
ADVERTISEMENT
Dia mengatakan, penonaktifan dirinya karena saat ini tengah menjalani pemeriksaan oleh Inspektorat DKI Jakarta. Namun dia tak merinci pemeriksaan terkait apa.
"Iya dibebastugaskan sementara dalam rangka pemeriksaan Inspektorat," ujar Bless kepada wartawan, Rabu (24/3).
Dia hanya menjelaskan pemeriksaannya terkait dengan kinerja.
"Kalau materi mungkin belum bisa saya sampaikan ya. Secara umum terkait kinerja," jelasnya.
Petugas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta melakukan dekontaminasi usai menyemprotkan cairan disinfektan di Kompleks Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (1/12). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
Anggota Komisi C DPRD DKI Jupiter juga membenarkan penonaktifan Bless. Dia mengatakan penonaktifan Bless sudah dilakukan sejak Senin (22/3) lalu.
"Iya dinonaktifkan betul itu. Dari kemarin hari Senin," ujar Jupiter saat dikonfirmasi.
Sementara itu, Anies menunjuk Asisten Sekda Bidang Pemerintahan Sigit Wijatmoko sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BPPBJ.