Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Anies Sediakan 'Panggung Senja' di Monas bagi Warga Tiap Akhir Pekan
9 September 2018 18:28 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
ADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi warga DKI yang ingin mengekspresikan diri. Ia mencetuskan program 'Panggung Senja', sebuah panggung bagi warga yang ingin mengekspresikan kebolehannya dihadapan publik.
ADVERTISEMENT
Menurut Anies, program ini sedang dalam tahap uji coba melaui UPK (Unit Pengelola Kawasan) Monas. Nantinya, tiap akhir pekan, mereka yang berminat mencoba dapat menunjukkan bakat seninya pada Sabtu dan Minggu dari jam 16.00 hingga 18.00 WIB.
"Monumen Nasional bukan sekadar sebagai bangunan yang indah dipandang, enak dinikmati, tapi juga bisa menjadi ruang bagi interaksi warga Ibu Kota," tulis Anies lewat Instagramnya, Minggu (9/9).
Pihak UPK nantinya akan menyediakan panggung dan sound system gratis bagi mereka yang berminat unjuk kebolehan. Ia mengimbau kepada seluruh warga DKI Jakarta yang memilki bakat seni seperti, musik, tari, stand up comedy, dan sebagainya untuk ikut berpartisipasi.
"Silakan bagi yang mau unjuk kebolehan di depan warga Jakarta, bisa terlebih dahulu memberitahukan kepada UPK Monas, nomor kontak pada slide kedua. Terima kasih," kata Anies.
ADVERTISEMENT
Jika Anda ingin unjuk kebolehan di depan warga DKI Jakarta, anda dapat menghubungi UPK Kantor Monas (021-3822255) atau Ibu Ratih (0817 876 862).