Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Anies soal Bertemu Habib Rizieq: Diundang Pernikahan, Tak Ngobrol Macam-macam
8 Oktober 2022 17:57 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, bicara soal kehadirannya di kediaman Habib Rizieq Syihab di Petamburan, Jakarta Pusat, Jumat (8/10). Saat itu, Anies memenuhi undangan pernikahan putri Rizieq, Mumtaz Syihab.
ADVERTISEMENT
Anies pun mengaku tak membicarakan apa-apa, hanya sekadar menghadiri hajatan.
"Saya kan, hadir pernikahan anaknya. Jadi beliau menikahkan anaknya, lalu kita semua diundang. Ya, hajatan, enggak ngobrol macem-macem," kata Anies kepada wartawan kepada wartawan di TIM, Sabtu (8/10).
Ia juga membenarkan bahwa pada kesempatan itu ia memberikan sambutan.
"Semua yang hadir diminta ngasih sambutan. Di sana sambutan juga," kata Anies.
Pada keterangan lain, Ketua PA 212 Slamet Maarif, yang juga hadir dalam acara tersebut mengatakan, Anies hadir seorang diri. Anies juga sempat bicara dengan Rizieq.
"Ya, maulid di tempat Habib Rizieq sekalian pernikahan putri beliau," kata Slamet saat dihubungi, Sabtu (8/10).
Slamet menuturkan, Rizieq menyampaikan ucapan terima kasih pada Anies yang telah memimpin Jakarta dengan baik. Anies juga didoakan agar terhindari dari orang yang berniat jahat padanya.
ADVERTISEMENT
"Habib Rizieq hanya mengapresiasi dan berterima kasih telah menjalankan amanah sebagai gubernur DKI dengan baik dan tidak mengecewakan kita umat yang mendukungnya di Pilkada 2017 lalu," ujarnya.
Terkait Anies yang merupakan capres dari NasDem, Slamet menyebut, tak ada perbincangan serius dalam hal itu. Rizieq hanya mendoakan Anies dapat memperbaiki Indonesia ke depannya.
"Paling mendoakan Pak Anies semoga diberi kesehatan dan kekuatan untuk memperbaiki Indonesia," pungkasnya.