Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Anies Terharu Dikirimi Food Truck: Mereka Tulus Bantu Kami yang Serba Apa Adanya
18 Januari 2024 11:41 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Capres 01 Anies Baswedan terharu melihat kiriman food truck dari para K-Popers pengagumnya di venue acara Desak Anies di Half Pati Unus, Jakarta Selatan, Kamis (18/1).
ADVERTISEMENT
“Ah, luar biasa ini — apa ya, saya tuh dari awal terharu lihat support dari teman-teman ini semua. Karena mereka kerjakan dengan tulus,” kata Anies di lokasi.
“Saya terharu, saya salut bahkan hari ini dikirimi food truck yang nggak pernah kebayang sebelumnya,” lanjut Anies.
Food truck ini diinisiasi oleh komunitas Anies Bubble dan Olppaemi. Mereka menghimpun dana secara daring di media sosial X untuk membuat beberapa proyek dukungan untuk Anies. Mereka juga membentuk fandom yang diberi nama Humanies.
Sebelum food truck, mereka sudah lebih dulu membuat video dukungan berupa LED Ads di beberapa kota di Indonesia, seperti di Jakarta, Bekasi, Surabaya, dan Medan.
“Jadi ini adalah anak-anak muda yang tulus dalam memutuskan untuk membantu kami yang memang selama ini serba apa adanya dan dukungan dari mereka itu kepercayaan,” lanjutnya.
Isi Food Truck untuk Anies
Food truck ‘Humanies to Anies’ ini didesain bernuansa coklat dan dipenuhi ilustrasi burung hantu yang menjadi lambang Anies. Ada pula standar karakter Anies sedang memberikan love sign ala idol K-Pop.
ADVERTISEMENT
Biasanya, para K-Popers mengirimkan food truck untuk mendukung para artis idola mereka ke lokasi syuting drama untuk memberikan semangat. Isinya beragam, biasanya berupa paket bento ataupun kopi.
Food truck untuk Anies ini berisi cemilan ringan dan air mineral dan beberapa suvenir berupa foto Anies masa muda, topeng burung hantu, cup holder bergambar Anies, hingga slogan bertuliskan ‘Hwaiting Abah’.
Kampung Akuarium
Tidak hanya dari K-Popers, makanan yang disediakan dalam paketan ini disediakan oleh masyarakat Kampung Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara.
“Saya juga terharu melihat ini akuarium karena Kampung Akuarium itu bicara dengan kenyataan,” kata Anies.
Selamat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 Anies memiliki sejarah panjang dengan masyarakat Kampung Akuarium.
Anies membangun kampung susun untuk warga yang digusur oleh gubernur sebelumnya, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), untuk membangun sheetpile.
ADVERTISEMENT
“Nggak usah saya menjelaskan tentang apa yang terjadi di Kampung Akuarium itu dan semua akan bisa melihat sebetulnya kalau prinsip keadilan, prinsip kesetaraan kita lakukan dengan sendirinya tercapai suasana yang tenang, teduh,” kata Anies.