Awal Mula Terungkapnya Kasus Sekuriti RS di Bandung Perkosa Anak Pasien

4 Februari 2022 19:39 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Tampang sekuriti rumah yang lakukan pencabulan pada anak di bawah umur saat dihadirkan di Mapolrestabes Bandung, Jumat (4/2/2022). Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Tampang sekuriti rumah yang lakukan pencabulan pada anak di bawah umur saat dihadirkan di Mapolrestabes Bandung, Jumat (4/2/2022). Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
ADVERTISEMENT
Kasus seorang sekuriti di salah satu rumah sakit di Kota Bandung berinisial AW (40) yang perkosa anak pasien menuai sorotan.
ADVERTISEMENT
AW ini adalah satpam di salah satu rumah sakit yang merayu dan memperkosa anak pasien yang sedang dirawat di rumah sakit tempatnya bekerja.
Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Rudi Trihandoyo mengatakan terungkapnya kasus ini berasal dari kakak korban mengecek isi handphone (HP) adiknya.
"HP anaknya dicek oleh kakaknya kok handphone anak ini banyak chat yang tidak senonoh di situ, dari pembukaan handphone anak ini, kakaknya curiga ada apa, akhirnya ditanya ke orang tuanya dan orang tuanya sampaikan komunikasi kepada kepolisian, Alhamdulillah dalam waktu dekat kita bisa tangkap pelakunya," kata Rudi di Polrestabes Bandung, Jumat (4/2).
Rudi tak menjelaskan sakit apa yang diderita orang tua korban. Yang pasti, kata dia, ibu korban itu hingga saat ini masih dirawat di rumah sakit itu.
ADVERTISEMENT
"Masih dirawat orang tuanya, anaknya dilakukan sodomi," ujar dia.
Rudi juga belum mendetailkan latar belakang AW ini, apakah sudah menikah atau belum. Musababnya, ada selisih perbedaan 27 tahun antara AW dan pelaku.
Namun, kata Rudi, saat diperiksa, AW ini mengaku pacaran dan suka sama suka terhadap korban.