Balita Tewas Tenggelam di Waterboom Luwu Timur, Sempat Lambaikan Tangan

4 November 2021 11:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi tenggelam. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tenggelam. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Balita berumur 4 tahun tenggelam di kolam renang kedalaman 1 meter di Waterboom Lesehan Lopi, Desa Pancakarsa, Kecamatan Mangkutana, Kabupaten Luwu Timur (Lutim), pada Rabu (3/11).
ADVERTISEMENT
Kapolsek Mangkutana AKP Nyoman Sutarja mengatakan, tenggelamnya bocah itu terekam CCTV pengelola taman bermain air tersebut.
Sebelum tenggelam, balita itu terlihat sempat meminta pertolongan pengunjung dengan melambaikan tangannya.
"Terekam CCTV. Anak ini sempat melambaikan tangan, tapi tidak ada yang lihat. Padahal, tak jauh dari lokasi ada orang lagi duduk," kata Sutarja kepada kumparan, Kamis (4/11).
Balita 4 tahun ini berkunjung ke pemandian bersama dengan tante, nenek, dan tetangganya. Suasana pemandian itu memang agak sepi. Awalnya, balita itu berenang di kolam anak tanpa pengawasan.
Tak lama kemudian, dia terus bergerak dan masuk ke kolam dewasa yang mempunyai kedalaman sekitar 1 meter. Jarak antara kolam anak dan kolam dewasa ini bersebelahan.
Awalnya, keluarga tidak menyadari itu. Mereka baru sadar ketika mereka hendak pulang dan sang anak tidak ada.
ADVERTISEMENT
"Keluarganya itu sudah mau pulang, baru sadar kalau anak ini tidak ada. Sehingga, ia cari dan anak ditemukan sudah di dasar kolam," ungkap Sutarja.
Balita itu langsung dievakuasi dengan dibawa ke puskesmas setempat. Tetapi nahas, nyawanya tak tertolong. Kemudian, balita tersebut dibawa ke rumah sakit sebelum dibawa pulang ke rumah duka di bilangan Desa Bungadidi, Tanalili, Kabupaten Luwu Utara.
"Kami lakukan penyelidikan kasus ini. Dan pihak pengelola sudah kami periksa," ujar Sutarja.