Bambang Miyanto Dilantik Jadi Ketua PN Jaksel

29 April 2020 22:15 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ruang pelantikan Bambang Miyanto selaku Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Ruang pelantikan Bambang Miyanto selaku Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Bambang Miyanto dilantik menjadi Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Ia sebelumnya menjabat Ketua PN Pekanbaru.
ADVERTISEMENT
"Pelantikan dilakukan di PT DKI Jakarta," kata Humas PN Jaksel, Achmad Guntur kepada wartawan, Rabu (29/4).
Pengambilan sumpah dan pelantikan dilakukan secara langsung di depan Ketua Pengadilan Tinggi DKI Jakarta. Semua yang hadir tampak melakukan protokoler kesehatan, seperti menjaga jarak serta memakai masker.
Bambang Miyanto menjadi Ketua PN Jaksel menggantikan posisi Arifin. Arifin mendapat promosi menjadi Hakim di Pengadilan Tinggi Medan.
Pelantikan Bambang Miyanto selaku Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Foto: Istimewa
Arifin sudah terlebih dulu serah terima jabatan pada Jumat (27/3) kepada Wakil Ketua PN Jaksel Joni. Sebab, ia dilantik jadi hakim PT Medan pada hari Senin (30/3).
Atas hal tersebut, proses serah terima tugas dan kewenangan dilakukan lebih cepat. Tugas dan kewenangan itu untuk sementara dipegang Joni selaku Wakil Ketua PN Jaksel sampai Bambang dilantik.
ADVERTISEMENT
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.