Bamsoet Disuntik Vaksin Sinovac: Tak Sakit, Pegal-pegal Sedikit

14 Januari 2021 15:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua MPR Bambang Soesatyo disuntik vaksin corona. Foto: MPR
zoom-in-whitePerbesar
Ketua MPR Bambang Soesatyo disuntik vaksin corona. Foto: MPR
ADVERTISEMENT
Ketua MPR Bambang Soesatyo hari ini disuntik vaksin corona. Pria yang akrab disapa Bamsoet ini menerima jenis vaksin yang sama dengan Presiden Jokowi, yaitu Sinovac asal China.
ADVERTISEMENT
Bagaimana rasanya?
Bamsoet disuntik dokter Reza Maulana dan dokter Zaini Hamzah dari Kementerian Kesehatan. Ia menyebut, tak ada sakit setelah disuntik vaksin corona.
"Sebelum proses penyuntikan vaksin, petugas medis melakukan registrasi data diri, mengisi kuesioner screening kesehatan, dan juga melakukan pemeriksaan kesehatan singkat untuk mematikan kondisi layak vaksin. Setelah kondisi kesehatan dinyatakan layak vaksin, barulah dokter menyuntikkan vaksin di lengan kiri saya. Tidak sakit. Hanya terasa pegal-pegal sedikit saja usai disuntik," kata Bamsoet, Kamis (14/1)
Sebelum vaksinasi, beber Bamsoet, dokter terlebih dahulu mengukur tensi, nadi, suhu tubuh, hingga saturasi oksigen Bamsoet.
Ketua MPR Bambang Soesatyo disuntik vaksin corona. Foto: MPR
"Dokter juga memastikan saya tidak memiliki gejala ISPA seperti batuk, pilek, hingga sesak napas dalam kurun waktu 7 hari terakhir," papar Bamsoet.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, Bamsoet menuturkan, setelah proses penyuntikan selesai, tim medis memantau kondisi pasca vaksinasi selama 30 menit.
Sambil menunggu proses observasi, Bamsoet melakukan verifikasi data dan menerima sertifikat vaksin COVID-19 yang dapat digunakan sebagai pengganti surat rapid antigen atau swab test.
"Presiden Joko Widodo sudah menetapkan bahwa vaksinasi COVID-19 dilakukan secara gratis kepada seluruh lapisan masyarakat. Mari kita dukung program ini dengan ikut serta melakukan vaksinasi. Tak perlu khawatir, karena vaksin tersebut sudah dipastikan keamanan dan kehalalannya," pungkas Bamsoet.