Bamsoet Doakan Cak Imin Jadi Capres 2029: Bisa Kalau Nahdliyin Kompak

23 Juli 2024 21:55 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo saat diwawancarai wartawan di kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (16/7/2024). Foto: Fadlan Nuril Fahmi/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo saat diwawancarai wartawan di kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (16/7/2024). Foto: Fadlan Nuril Fahmi/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menghadiri acara Hari Lahir (Harlah) PKB ke-26 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat pada Selasa (23/7) malam.
ADVERTISEMENT
Bamsoet menyanjung serta memberikan doa pada Cak Imin. Ia menilai, Cak Imin merupakan sosok luar biasa.
“Kepada sahabat saya Gus Muhaimin dia memang bukan lelaki biasa. Kita harus angkat topi karena beliau berhasil membawa transformasi PKB,” ujar Bamsoet.
Suasana perayaan hari lahir (harlah) ke-26 PKB di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (23/7/2024). Foto: Zamachsyari/kumparan
Menurut Bamsoet, Cak Imin berhasil membawa PKB menjadi partai milenial yang tidak meninggalkan jati dirinya.
Bamsoet di akhir pidatonya memberikan doanya untuk Cak Imin. Ia mendoakan Cak Imin bisa jadi capres di 2029.
“Tapi mari berdoa semoga 2029 jadi milik PKB. Semoga Gus Muhaimin tidak hanya jadi cawapres tapi jadi capres. Saya yakin dan percaya kalau seluruh Nahdliyin kompak, jadilah dia,” tutup Bamsoet.