news-card-video
14 Ramadhan 1446 HJumat, 14 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Ban Pecah Penyebab Truk Terjun Bebas dari Tol Cibitung-Tanjung Priok, Sopir Luka

11 Maret 2025 22:20 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Truk terjun bebas dari Tol Cibitung-Tanjung Priok, Selasa (11/3/2025). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Truk terjun bebas dari Tol Cibitung-Tanjung Priok, Selasa (11/3/2025). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Ka Induk PJR Cikampek AKP Sandy Titah Nugraha mengungkap penyebab truk terjun bebas dari Tol Cibitung-Tanjung Priok. Kecelakaan tunggal itu terjadi pada Selasa (11/3) pukul 17.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Truk bernomor polisi B 9441 VG itu, kata Sandy, mengalami pecah ban sebelum terjun dari jalan tol. Kondisi itu membuat truk yang datang dari arah Marunda itu oleng saat melintas di KM 95+800B.
"Menurut pengakuan pengemudi pecah ban kanan belakang sehingga oleng ke kiri, melompati pagar pembatas sehingga jatuh ke bawah layang tol," kata Sandy saat dikonfirmasi.
Truk berwarna kuning itu terbalik dan ringsek. Meski begitu tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Sopir truk bernama Moh Kusnul mengalami luka ringan. Sementara kenek bernama Damam Huri mengalami luka berat.