Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0

ADVERTISEMENT
Banjir yang merendam sejumlah wilayah di DKI Jakarta juga terjadi di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat. Salah satu titik terparah terletak di Underpass Kemayoran.
ADVERTISEMENT
Saat ini banjir di underpass Kemayoran, Jakarta Pusat telah surut. Pantauan kumparan di lokasi pada Senin (24/2) tidak ada lagi genangan air di terowongan tersebut.
Anggota PPSU Kelurahan Kebon Kosong dan petugas dari PPK membersihkan sisa banjir di lokasi tersebut. Mereka menyapu lumpur-lumpur yang masih berada di tengah jalan.
Pekerjaan mereka dibantu oleh satu unit mobil pemadam kebakaran dan mobil penyiraman milik PPK Kemayoran. Mobil ini akan membantu menyemprot sisa-sisa lumpur yang ada.
Underpass Kemayoran sempat tertutup banjir setinggi 2 meter. Banjir disebabkan oleh curah hujan yang tinggi pada Minggu (23/2). Air di terowongan itu surut pada Senin dini hari.
"Jadi tadi pagi kam 01.33 WIB sudah selesai penyedotannya dari teman-teman semua sebanyak 8 unit," kata Kasektor Damkar Kemayoran Unggul Wibowo di underpass Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (24/2).
Surutnya banjir juga membuat Jalan Convair kini bisa dilalui oleh kendaraan. Hanya saja petugas baru membuka satu arah.
ADVERTISEMENT
"Hari ini jalan baru dibuka 1 jalur karena masih licin. Jadi hari ini kita turunkan satu unit untuk pembilasan. Pembilasan paling lama 1 jam. Ini sudah mulai bersih nanti," kata Unggul.