Bantu Penanganan COVID-19, Indonesia Kirim 200 Oxygen Concentrator ke India

12 Mei 2021 12:42 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi pada pelepasan bantuan hibah Pemerintah RI kepada India untuk penanganan Pandemi COVID-19, Rabu (12/5). Foto: Youtube/Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi pada pelepasan bantuan hibah Pemerintah RI kepada India untuk penanganan Pandemi COVID-19, Rabu (12/5). Foto: Youtube/Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pemerintah Indonesia mengirimkan bantuan penanganan COVID-19 ke India. Serah terima bantuan dilakukan oleh Menlu Retno Marsudi kepada Dubes India untuk Indonesia, Manoj Kumar Bharti, di Bandara Soekarno-Hatta, Rabu (12/5/2021).
ADVERTISEMENT
Retno menjelaskan pengiriman bantuan merupakan perintah langsung Presiden Joko Widodo. Bantuan berupa oksigen akan dikirim langsung ke India menggunakan pesawat Garuda Indonesia.
Pelepasan bantuan hibah Pemerintah RI kepada India untuk penanganan Pandemi COVID-19, Rabu (12/5). Foto: Youtube/Sekretariat Presiden
"Bantuan kemanusiaan yang akan dikirimkan ini berupa 200 oxygen concentrator (konsentrator oksigen)," kata Retno dalam konferensi pers virtual.
Dia menambahkan, bantuan pada Rabu ini bukan yang pertama dikirim ke India. Beberapa hari lalu, Indonesia telah mengirim bantuan yang kurang lebih serupa dengan hari ini.
"Pada tanggal 10 Mei Pemerintah beserta asosiasi dan pelaku industri Indonesia juga telah mengirimkan 1.400 tabung oxygen cylinders ke India. Bantuan kemanusiaan ini adalah wujud solitaritas bangsa dan rakyat Indonesia kepada India," kata Retno.
India saat ini sedang dihantam badai COVID-19. Selama dua pekan terakhir, tiap harinya ada 300 ribu sampai 400 ribu kasus baru.
ADVERTISEMENT
Total kasus infeksi COVID-19 di India kini mencapai 22 juta lebih. Sedangkan, jumlah kematian telah menembus angka 250 ribu jiwa.