Bawaslu Selidiki Ramai Politikus PDIP Bagi-bagi Uang Saat Tarawih di Masjid

27 Maret 2023 14:01 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua DPP PDIP Said Abdullah. Foto: Ricad Saka/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua DPP PDIP Said Abdullah. Foto: Ricad Saka/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bawaslu RI sudah mengetahui kabar politikus PDIP Said Abdullah membagikan uang kepada jemaah salat tarawih di Madura. Ketua Bawaslu Rahmat Bagja menyebut isu yang mencuat dari medsos itu sedang diselidiki Bawaslu Sumenep.
ADVERTISEMENT
"Sekarang teman-teman Bawaslu Sumenep sedang menyelidiki kasusnya, ini kan dugaannya sehingga kita harapkan bisa ditindaklanjuti ke depan," ucap Rahmat Bagja di gedung DPR, Jakarta, Senin (27/3).
Menurutnya, saat ini memang belum ada kandidat yang disebut sebagai caleg, tapi aktivitas bagi-bagi uang dengan amplop berlogo partai itu bisa melanggar tahapan sosialisasi.
Bagja justru mendorong Bawaslu Sumenep untuk mengklarifikasi langsung kepada Said masalah tersebut.
"Tentu tergantung pada Bawaslu Sumenep nanti. Kita akan mengarahkan Bawaslu untuk melakukan konfirmasi atau menelusuri kasus ini atau dugaan pelanggaran ini," ucapnya.
Lalu, sanksi apa yang mengancam jika terbukti?
"Pelanggaran administrasi. Kan masuk administrasi ini. Kita bukan politik uangnya, karena politik uang di masa kampanye. Nanti boleh dong politik uang di mana-mana, nanti kita cek lagi," jawab Bagja.
ADVERTISEMENT
"Kan masih dugaan semua ini," tegas Bagja.
Sebelumnya, kabar Said bagi-bagi diviralkan oleh akun Twitter @PartaiSocmed. Dalam narasianya, aksi bagi-bagi amplop berlogo partai ini dianggap sebagai kegiatan money politics.
Said menepis politik uang. Menurutnya, berbagi kepada konstituen itu sudah dilakukan sejak lama sebagai ritual tahunan.
"Ini kan ritual tahunan, tahun kemarin juga viral, dua tahun yang lalu juga viral. Kira-kira [aksi ini adalah] zakat mal bagian dari rukun iman," kata Said yang besar di Sumenep, Madura, ini di Gedung DPR, Senayan, Senin (27/3).
Ia menjelaskan, lokasi pembagian sembako dan uang tunai tersebut adalah di Masjid Abdullah Sychan Baghraf miliknya di Sumenep. Masjid itu, kata Said, ia bangun atas nama ayahnya.
ADVERTISEMENT
"Jadi, kalau itu money politics, saya ini belum [jadi] caleg. Kalau [mau] dilaporin ke Bawaslu, kampanye perasaan juga belum. Jadi motifnya apa?" ucap Said.
=====
kumparan bagi-bagi berkah senilai jutaan rupiah. Jangan lewatkan beragam program spesial lainnya. Kunjungi media sosial kumparan untuk tahu informasi lengkap seputar program Ramadhan! #BerkahBersama